Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

15 Bandara AP I yang Menyediakan Vaksin Covid-19 dan Jadwalnya

KOMPAS.com - Vaksin Covid-19 dosis ketiga atau booster kini menjadi salah satu syarat perjalanan.

Untuk meningkatkan angka vaksinasi dosis kedua dan booster, Angkasa Pura I (AP I) menyediakan layanan vaksinasi Covid-19 di 15 bandara kelolaan.

"Fasilitas vaksinasi Covid-19 yang dihadirkan di bandara yang kami kelola ini diharapkan dapat meningkatkan angka vaksinasi dosis kedua dan ketiga atau booster bagi seluruh pengguna jasa bandara," ucap Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (20/07/2022), seperti dikutip dari Antara.

Terlebih, lanjut Faik, jumlah penumpang harian yang dilayani di 15 bandara tersebut terbilang tinggi, yakni mencapai sekitar 130.000 penumpang per hari.

"Angka ini tentunya cukup tinggi, sehingga kami selaku pengelola bandara berkomitmen untuk dapat meminimalisasi potensi penyebaran virus corona di bandara, sehingga dapat berkontribusi positif terhadap penanganan Covid-19 di Indonesia," ujarnya.

Berikut 15 bandara kelolaan AP I yang menyediakan layanan vaksinasi serta jadwalnya:

1. Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali

Beroperasi setiap hari pukul 09.00-15.00 WITA

Lokasi: Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) di terminal kedatangan

2. Bandara Juanda Surabaya

Beroperasi setiap hari pukul 06.00-17.00 WIB

Lokasi: Lobi Keberangkatan Terminal 1

3. Bandara Sultan Hasanuddin Makassar l

Beroperasi setiap hari pukul 08.00-12.00 WITA

Lokasi: lobi terminal keberangkatan.

4. Bandara SAMS Sepinggan Balikpapan

Beroperasi setiap hari pukul 09.00-15.00 WITA

Lokasi: Check-in Counter Timur Island B Terminal Keberangkatan

5. Bandara Jenderal Ahmad Yani Semarang

Beroperasi setiap Senin-Jumat mulai pukul 10.00 WIB

Lokasi: exhibition hall

6. Bandara Pattimura Ambon

Beroperasi setiap hari pukul 08.00-12.00 WIT

Lokasi: area perkantoran lobi terminal keberangkatan

7. Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin

Beroperasi setiap Senin dan Rabu pukul 09.30-15.30 WITA

Lokasi: lobi terminal keberangkatan

8. Bandara Frans Kaisiepo Biak

Beroperasi setiap Selasa dan Kamis pukul 07.00-12.00 WIT

Lokasi: Gedung Administrasi Angkasa Pura I

9. Bandara Adisutjipto Yogyakarta

Beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00-15.00 WIB

Lokasi: KKP

10. Bandara Adi Soemarmo Surakarta

Beroperasi setiap hari pukul 09.00-11.00 WIB

Lokasi: stasiun kereta api bandara

11. Bandara El Tari Kupang

Beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 08.00-11.00 WITA

Lokasi: KKP

12. Bandara Internasional Lombok

Beroperasi setiap hari pukul 09.00-14.00 WITA

Lokasi: lobi terminal keberangkatan

13. Bandara Sam Ratulangi Manado

Beroperasi setiap Senin-Sabtu pukul 08.00-15.00 WITA

Lokasi: KKP

14. Bandara Internasional Yogyakarta

Beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00-12.00 WIB

Lokasi: Lantai Mezzanine Gedung Penghubung Sisi Barat

15. Bandara Sentani Jayapura

Beroperasi setiap Senin-Jumat pukul 09.00-12.00 WIT

Lokasi: lobi terminal keberangkatan

https://travel.kompas.com/read/2022/07/20/165727027/15-bandara-ap-i-yang-menyediakan-vaksin-covid-19-dan-jadwalnya

Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke