Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Main ke Mata Air Senjoyo di Ungaran, Renang hingga Cicip Rolade Jembak

UNGARAN, KOMPAS.com - Berbasah-basahan bersama teman dan keluarga bisa menjadi pilihan wisata keluarga yang seru.

Jika sedamg berada di seputaran Kabupaten Semarang, bisa coba berkunjung ke Mata Air Senjoyo yang berlokasi di Desa Tegalwaton Kecamatan Tengaran.

Kawasan ini terbilang masih asri dengan banyaknya pohon-pohon besar menambah sejuk suasana di Senjoyo.

Pengunjung tak dipungut tiket masuk ke mata air. Cukup membayar parkir, untuk mobil Rp 10.000 dan sepeda motor Rp 5.000.

Namun, jika duduk di kursi yang ada di tengah telaga, pengunjung harus membayar Rp 5.000 per orang ke pengelola. Begitu juga jika beristirahat di gazebo yang tersedia.

Senjoyo biasa menjadi tujuan dari penggemar olahraga jalan, lari, dan para pesepeda.

Tempatnya yang luas, bisa untuk alternatif beristirahat sejenak atau titik akhir bersepeda. Selain itu, pada akhir pekan Senjoyo juga menjadi lokasi favorit keluarga dan muda-mudi.

Menurut seorang pedagang, Warni, kawasan Senjoyo berbenah sekira empat tahun lalu.

"Awalnya ya mata air biasa, untuk main, mencuci, dan PDAM. Lalu dibangun untuk wisata, kunjungan meningkat," ujarnya, Minggu (12/2/2023).

Wisata air dan makan rolade jembak

Disini, pengunjung bisa bermain air sepuasnya atau kalau tak mau basah, bisa menepi sembari menikmati makanan khas di Senjoyo, rolade jembak.

Gorengan seharga Rp 1.000 ini sangat nikmat disantap kala panas. Tentu, jangan lupakan lombok untuk menambah sensari rasa pedas.

"Jembak ini adalah tanaman air. Setelah dibersihkan, dibalur bumbu dan tepung langsung digoreng. Serat jembak sangat khas saat dimakan," kata Warni.

Pengunjung Mata Air Senjoyo, Dwi Handayani mengaku lokasi yang sejuk dan suara air, serta melihat ikan menjadi caranya untuk melepas kepenatan setelah bekerja.

"Enak disini, suasananya adem sehingga semacam sarana mengumpulkan energi untuk menyambut hari Senin agar kembali semangat bekerja," ungkapnya.

"Hiburan murah meriah," kata Dwi.

https://travel.kompas.com/read/2023/02/12/100008927/main-ke-mata-air-senjoyo-di-ungaran-renang-hingga-cicip-rolade-jembak

Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke