Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kunjungan Wisatawan ke Goa Batu Cermin Naik 117 Persen Saat KTT ASEAN 2023

KOMPAS.com - Jumlah kunjungan wisatawan ke Goa Batu Cermin di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), meningkat sebesar 117 persen selama periode Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN 2023 atau mulai Senin (8/5/2023) hingga Minggu (14/5/2023).

"Data tamu yang berkunjung ke Goa Batu Cermin periode 1 Mei sampai 7 Mei 2023 sebanyak 445 orang, naik menjadi 966 orang pada periode 8 sampai 14 Mei 2023, peningkatannya 117 persen," tutur Kepala Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat, Pius Baut, dikutip dari Antara, Senin (15/5/2023).

  • Dikunjungi Jokowi Bareng Cucu, Ini 4 Fakta Goa Batu Cermin di Labuan Bajo
  • Harga Tiket Goa Batu Cermin Labuan, Wisata di Labuan Bajo

Kenaikan jumlah kunjungan wisatawan tersebut, lanjut dia, terlihat pada kategori wisatawan nusantara (wisnus).

Rinciannya, pada seminggu sebelum KTT ASEAN 2023 atau mulai Senin (1/5/2023) hingga Minggu (7/5/2023), tercatat ada 357 wisnus yang mengunjungi tempat wisata tersebut. 

Pada periode yang sama, ada 74 wisatawan mancanegara (wisman) dan 14 wisatawan lokal yang juga berkunjung.

Sementara itu, seminggu kemudian atau mulai Senin (8/5/2023) hingga Minggu (14/5/2023), tercatat ada 801 wisnus, 111 wisman, dan 54 wisatawan lokal yang mengunjungi Goa Batu Cermin.

Ia berpendapat bahwa lokasi Goa Batu Cermin yang strategis dan mudah diakses menjadi salah satu sebab dari peningkatan jumlah kunjungan wisatawan.

Tidak hanya itu, tempat wisata tersebut memiliki produk UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dan menawarkan proses pembayaran non-tunai. 

Kenaikan jumlah kunjungan wisatawan juga terlihat di tempat wisata lainnya, di antaranya Goa Rangko dan Cunca Wulang. 

Selama periode KTT ASEAN 2023, Goa Rangko dikunjungi 414 wisatawan. Angka tersebut menunjukkan peningkatan sebesar 38 persen bila dibandingkan sebelum periode KTT ASEAN 2023 yang hanya 300 orang. 

Adapun jumlah kunjungan wisatawan ke Cunca Wulang yang tadinya hanya 61 orang sebelum KTT ASEAN 2023, meningkat sebesar 43 persen menjadi 87 orang selama periode KTT ASEAN 2023. 

  • KTT ASEAN Jadi Momentum Promosikan Desa Wisata Wae Rebo
  • Itinerary Wisata ala Delegasi KTT ASEAN di Labuan Bajo

Sebagai informasi, dilansir dari Kompas.com, Selasa (9/5/2023), KTT ASEAN 2023 atau KTT ke-42 ASEAN 2023 berlangsung di Labuan Bajo, NTT. 

Perhelatan internasional tersebut terdiri dari beragam pertemuan dan konferensi, mulai Senin (8/5/2023) hingga Kamis (11/5/2023).

https://travel.kompas.com/read/2023/05/15/144600827/kunjungan-wisatawan-ke-goa-batu-cermin-naik-117-persen-saat-ktt-asean-2023

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke