Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Desa Wisata Pulisan, Surganya Wisata Laut di Ujung Sulawesi

KOMPAS.com - Ada satu desa wisata di ujung Pulau Sulawesi yang menyuguhkan keindahan lautan, yakni Desa Wisata Pulisan.

Lokasi desa wisata ini tepatnya berada di Kecamatan Likupang, Kabupaten Minahasa Utara, Provinsi Sulawesi Utara.

Dilansir dari laman Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Desa Wisata Pulisan menyajikan paket wisata laut yang komplet kepada pengunjung.

Mulai dari pantai berpasir putih, yakni Pantai Pulisan, hingga kindahan alam bawah laut, semua bisa ditemukan di Desa Wisata Pulisan ini.

Wisatawan pun bisa melakukan beragam aktivitas, mulai dari bermain di pantai pasir putih, menyelam, snorkeling, dan mengunjungi rumah apung di tengah perairan sekitar Pantai Pulisan.

Tak hanya keindahan laut

Desa Wisata Pulisan ternyata tidak hanya punya keindahan laut. Satu wisata unggulan lain adalah Bukit Pulisan.

Wisatawan bisa mendaki ke bukit itu. Nantinya di puncak bukit, akan tersaji pemandangan yang seolah bisa menghapus rasa lelah mendaki.

Tampak hamparan panorama ke arah laut dengan rumput laut berwarna hijau tosca, berpadu dengan birunya warna air

Daya tarik wisata pun masih belum habis. Desa Wisata Pulisan juga memiliki Goa Pulisan dan Cagar Alam Tangkoko Dua Saudara.

Cagar alam ini ternyata merupakan habitat satwa langka yang dilindungi, seperti burung maleo dan yaki atau monyet besar berwarna hitam, satwa endemik Sulawesi Utara.

Saat ini, fasilitas di Desa Wisata Pulisan juga sudah cukup lengkap. Telah tersedia homestay sampai sinyal internet 4G.

Masuk destinasi super prioritas dan berprestasi

Sebagai info, Desa Wisata Pulisan ternyata masuk di wilayah destinasi super prioritas (DSP) Likupang, sehingga tengah gencar dipromosikan.

Selain masuk dalam wilayah DSP Likupang, Desa Wisata Pulisan juga sukses menjadi juara dua dalam ajang Trisakti Tourism Award pada Agustus 2021.

Saat itu, Desa Wisata Pulisan masuk dalam kategori desa wisata dengan video favorit pilihan netizen dengan disukai sebanyak 3.650 kali di akun Instagram Trisakti Award.

https://travel.kompas.com/read/2023/12/19/170500127/desa-wisata-pulisan-surganya-wisata-laut-di-ujung-sulawesi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke