Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

TMII Antisipasi 50.000 Pengunjung pada Malam Tahun Baru

KOMPAS.com - Taman Mini Indonesia Indah (TMII) diprediksi bakal kedatangan sekitar 50.000 pengunjung pada malam Tahun Baru 2024.

Sejumlah fasilitas wisata pun tengah dipastikan kesiapannya, seperti tenant kuliner, anjungan, dan penerapan protokol kesehatan.

“Antisipasinya 50.000 pengunjung pada puncak perayaan tahun baru, tanggal 31 Desember 2023," ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menprekraf) Sandiaga Salahuddin Uno saat berkunjung ke TMII, Jakarta Timur, Selasa (26/12/2023).

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu menambahkan, salah satu aspek yang diperhatikan dalam hal ini yaitu kesadaran pengunjung TMII untuk memakai masker.

“Sebagai langkah antisipasi, masih banyak wisatawan yang memakai masker. Berarti ini ada kesadaran dari para wisatawan,” katanya.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan wisata di TMII juga dilakukan di berbagai titik, sehingga diharapkan keramaian tidak hanya terpusat di satu lokasi saja.

Dalam kesempatan yang sama, Direktur Utama PT Bhumi Visatanda, selaku pengelola TMII, Claudia Ingkiriwang mengatakan bahwa jumlah pengunjung TMII saat libur Nataru 2023 meningkat sekitar 60 persen dibanding periode yang sama tahun lalu.

“Tahun ini (2023) kalau dibandingkan dengan tahun lalu, (jumlah kunjungan) naik 60 persen lonjakannya dari tahun lalu,” kata Claudia.

Ia melanjutkan, jumlah kunjungan periode Nataru 2023 ini juga terpantau naik dibandingkan dengan jumlah kunjungan pada periode November 2023.

“Kalau melihat kondisinya tetap seperti ini (meningkat), trennya akan naik terus sampai tanggal 31 Desember 2023, puncaknya tanggal 1 Januari 2024 karena masih libur panjang,” pungkas Claudia.

https://travel.kompas.com/read/2023/12/26/164209427/tmii-antisipasi-50000-pengunjung-pada-malam-tahun-baru

Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke