Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wisata Pendakian di Garut Buka Kembali, Bisa untuk Tahun Baruan

KOMPAS.com - Wisata pendakian gunung di Kabupaten Garut, Jawa Barat kini sudah dibuka kembali untuk umum, bertepatan dengan periode libur Natal dan tahun baru 2024.

Adapun kawasan gunung yang boleh didaki berada dalam kewenangan Badan Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA), yakni Gunung Papandayan di Kecamatan Cisurupan dan Gunung Guntur di Kecamatan Tarogong Kaler.

Sedangkan Gunung Cikuray ada di wilayah kewenangan Perhutani.

Untuk diketahui, sebelumnya pendakian ke gunung-gunung tersebut ditutup akibat kebakaran hutan.

"Iya, tidak ada penutupan," ujar Kepala Seksi Konservasi Sumber Daya Alam Wilayah V Garut Dodi Arisandi saat dihubungi melalui telepon seluler di Garut, Selasa (26/12/2023), seperti dikutip dari Antara.

Secara terpisah, Manager Operasional PT AIL yang mengelola Taman Wisata Alam Gunung Papandayan Garut, Amin Karo juga mengonfirmasi bahwa jalur pendakian maupun kawasan perkemahan sudah dibuka untuk umum.

Biaya pengunjung Gunung Papandayan dibanderol hanya Rp 30.000 per orang untuk pendakian saja dan Rp 65.000 per orang untuk aktivitas kemah.

Pada periode libur panjang, pihaknya berkoordinasi dengan kepolisian maupun TNI untuk memberikan pelayanan maksimal terutama dalam menjamin keamanan dan kenyamanan pendaki.

Apalagi, saat ini terjadi peningkatan kunjungan ke Gunung Papandayan.

"Untuk tahun ini ada peningkatan untuk minat kunjungan ke Gunung Papandayan," ucapnya.

Adapun Dodi mengimbau para calon pendaki untuk senantiasa menjaga keselamatan dan tidak memaksakan diri jika tidak dilengkapi peralatan mendaki yang memadai.

Selain itu, calon pendaki juga diimbau untuk menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan serta membakar atau membuat api di sembarang titik demi mencegah kebakaran hutan.

"Jangan membakar dan buat api sembarangan," sambungnya.

https://travel.kompas.com/read/2023/12/26/201100027/wisata-pendakian-di-garut-buka-kembali-bisa-untuk-tahun-baruan

Terkini Lainnya

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke