Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kericuhan Geng Kriminal di Haiti, Kapal Pesiar Royal Carribean Hentikan Pelayaran ke Labadee

KOMPAS.com - Kapal Pesiar Royal Caribbean telah memutuskan untuk menghentikan kunjungan kapal pesiar ke Labadee, di pantai utara Haiti karena eskalasi kekerasan di negara Karibia tersebut. 

Dilansir dari CNN.com, Jumat (15/03/2024), pihak Royal Caribbean menyatakan bahwa keselamatan tamu, kru, dan komunitas yang mereka kunjungi menjadi prioritas utama. 

Tim Keamanan dan Intel Global terus memantau situasi di Haiti dan sebagai langkah pencegahan, penyesuaian sementara dilakukan pada pelayaran yang mengunjungi Labadee.

Adapun maskapai kapal pesiar ini memang telah rutin beroperasi di Labadee, Haiti sejak tahun 1980-an.

Kericuhan geng kriminal di Haiti

Dikutip dari Kompas.com, Jumat (15/03/2024), jam malam akan diberlakukan di wilayah Ouest, termasuk ibu kota, hingga Rabu. Kronologi kerusuhan dimulai ketika geng bersenjata menyerang Lembaga Pemasyarakatan Nasional pada akhir pekan lalu. 

Insiden ini menyebabkan sejumlah korban jiwa dan menjadi bagian dari gelombang kekerasan di Haiti yang melibatkan geng bersenjata yang ingin menggulingkan Perdana Menteri Ariel Henry.

Pemerintah Haiti telah mengambil langkah-langkah keamanan untuk menegakkan jam malam dan merespons situasi yang semakin memburuk.

Situasi di Haiti telah menimbulkan kekhawatiran akan keamanan dan stabilitas negara yang sudah terpuruk.

https://travel.kompas.com/read/2024/03/16/160400827/kericuhan-geng-kriminal-di-haiti-kapal-pesiar-royal-carribean-hentikan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke