Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Libur Lebaran 2024, Pantai di Gunungkidul Diprediksi Padat Wisatawan

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Dinas Pariwisata (Dispar) Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, memperkirakan sejumlah tempat wisata pantai akan jadi favorit wisatawan saat libur Lebaran nanti. 

Kepala Bidang (Kabid) Pengembangan Destinasi Wisata Dispar Gunungkidul, Supriyanta mengatakan, pihaknya memperkirakan kunjungan ke wisata pantai akan melonjak, seperti di Pantai Baron dan Watulawang.

Adapun di dalamnya ada Pantai Kukup, Pantai Krakal, dan Pantai Pulang Sawal atau Pantai Indrayanti.

"Kepadatan (kunjungan ke) wisata pantai biasanya seperti libur Lebaran tahun sebelumnya,  Pantai Baron sampai dengan Pantai Watulawang," kata Supriyanta saat dihubungi wartawan, Selasa (27/3/2024). 

Ia menjelaskan, saat libur Lebaran tahun 2023, jumlah kunjungan wisatawan ke tempat wisata beretribusi mencapai 138.003 kunjungan, atau meningkat dibandingkan kunjungan saat libur biasa.

Namun, kunjungan wisatawan nanti juga bergantung kondisi cuaca karena sebagian besar tempat wisata termasuk wisata alam.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mengantisipasi lonjakan kunjungan. 

"Iya berkoordinasi dengan pihak terkait nanti," lanjut dia.

Sementara itu, Sekretaris Dinas Perhubungan Gunungkidul, Bayu Susilo Aji mengatakan, pihaknya memprediksi adanya kepadatan lalu lintas saat libur Lebaran mendatang, khususnya di kawasan wisata pantai. 

"Pos jalur wisata ditempatkan di enam titik jalur menuju wisata pantai," kata Bayu.

Ia menambahkan, posko akan ditempatkan di wilayah barat di Pantai Ngrenehan, Jalur Jalan Lingkar Selatan (JJLS) Baron, Tepus, dan Wediombo.

Selain itu, disiapkan pula rambu-rambu keselamatan, perbaikan jalan, dan lampu penerangan jalan umum.

Perlu diketahui, biaya retribusi tempat wisata di Gunungkidul mengalami kenaikan sejak awal tahun 2024. Contohnya, di Pantai Baron dan sekitarnya, yang sebelumnya Rp 10.000 menjadi Rp 15.000 per orangnya.

https://travel.kompas.com/read/2024/03/27/120300427/libur-lebaran-2024-pantai-di-gunungkidul-diprediksi-padat-wisatawan

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke