Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Seoul, Belanja... Belanja... Belanja...

Kompas.com - 09/11/2011, 13:50 WIB

KOMPAS.com - Salah satu alasan banyak wisatawan Asia, termasuk Indonesia, berkunjung ke Seoul, ibu kota Korea Selatan, di samping menyaksikan berbagai obyek wisata kebudayaan yang indah adalah: berbelanja.

Memang harus diakui bahwa Seoul adalah kota yang menarik untuk wisata belanja. Hampir semua pusat perbelanjaan di Seoul selalu bisa dikunjungi dengan mudah karena letaknya yang selalu dekat dengan stasiun subway.

Ini tentunya adalah kabar baik buat Anda, pencinta belanja. Banyak tempat belanja asyik tersebar di seluruh penjuru kota. Berikut beberapa di antaranya adalah

Myeongdong area. Tak pelak lagi, inilah tempat belanja paling favorit di Seoul! Berlokasi sangat strategis di pusat kota Seoul, tempat ini adalah pusat bisnis dan belanja di Seoul.

Berbagai bank ternama di dunia memiliki kantornya di daerah ini. Demikian halnya dengan restoran-restoran terkenal asal luar negeri maupun restoran lokal, banyak bertebaran di sini.

Di sisi kiri dan kanan jalan utama di Myeongdong dipenuhi oleh jajaran toko-toko dari merek terkenal dunia, utamanya jelas produk-produk fashion. Tak cuma itu, di sini pula terdapat shopping mall besar seperti Avatar dan Migliore.

Namdaemun area.
Berbeda dengan Myeongdong yang lebih ditujukan untuk kalangan menengah atas, Namdaemun Market lebih cenderung menjual segala macam produk buat semua kalangan.

Ini adalah pasar tradisional terbesar di Seoul. Jika Anda tidak mampir ke Namdaemun saat berkunjung ke Seoul, Anda boleh dibilang belum pernah menginjakkan kaki di Seoul!

Tempat yang sangat popular ini memang menjual apa saja! Mulai dari pakaian untuk anak-anak, pria dan wanita dewasa, peralatan masak memasak, ginseng, kimchi, bahan makanan sehari-hari, dan lain-lain.

Di sini pula adalah pusatnya jajanan khas Korea yang dijual dengan harga relatif murah meriah namun mengenyangkan! Serunya, tempat ini bisa dibilang buka 24 jam, karena ketika toko-toko pada tutup, maka penjual makanan jalanan yang menggantikan keramaian tempat ini.

Insadong area. Insadong adalah salah satu dari sedikit area di Seoul yang masih mempertahankan ciri khasnya sebagai distrik dengan pengaruh gaya abad pertengahan yang masih terasa di zaman modern ini.

Di daerah ini, untuk para pencinta benda-benda kesenian nan antik, Anda akan merasa seperti di surga. Ratusan toko-toko penjual produk-produk khas Korea "tempoe doeloe" saling berjejeran satu sama lain.

Anda bisa menemukan berbagai koleksi keramik, perabot rumah tangga peninggalan masa lalu dan kerajinan tangan antik serta bervariasi perangkat pakaian tradisional Korea (hanbok) di sini. Bahkan, di sini pula Anda bisa mengunjungi beberapa galeri seni yang banyak tersebar di distrik yang satu ini.

Dongdaemun area. Sejak dioperasikan pertama kali pada tahun 1905, Dongdaemun Market adalah salah satu pusat belanja utama di Korea. Sebagian besar pedagang menjual barang-barang pakaian secara partai atau pembelian dalam jumlah besar.

Hingga kini, di area tersebut telah dipenuhi oleh lebih dari 20 gedung pusat perbelanjaan. Barang-barang yang dijual di Dongdaemun relatif murah, sehingga inilah alasan tempat ini tak pernah sepi sepanjang waktu.

Itaewon area. Ini adalah salah satu tempat belanja terfavorit buat saya. Tempat ini mewakili gaya fusion dengan nuansa yang berbeda daripada perbelanjaan lainnya di Seoul.

Itaewon sekaligus adalah pusat belanja ‘jalanan’ terpanjang di Seoul (1,4 kilometer) yang dimulai dari Itaewon 1-dong hingga ke ujung timur di Hannam 2-dong. Tempat ini juga adalah favorit para pelaut asing yang singgah di Seoul untuk berbelanja oleh-oleh.

Karena itulah, ciri khas Itaewon yang sungguh vibrant lantaran di daerah tersebut penuh dengan toko-toko, restoran, bar dan pub. Nama-nama toko, penunjuk jalan dan lain-lain, sebagian besar didominasi oleh tulisan dalam bahasa Inggris.

Di daerah ini pula, para pedagang maupun pemilik toko sebagian besar sudah terbiasa untuk berkomunikasi dalam bahasa Inggris.

COEX Mall.
Terletak di Samseong-dong - Seoul, COEX Mall memiliki luas 119,000 meter persegi, membuatnya dikenal sebagai pusat perbelanjaan terbesar di seluruh Asia yang terletak di bawah tanah! Ukurannya hampir 14 kali lipat dari Seoul Olympic Main Stadium.

Di dalam gedung tersebut, terdapat hampir 300 tenant yang sebagian besar didominasi oleh toko-toko fashion, toko buku dan peralatan tulis, toko mainan anak-anak, dan toko souvenir.

Ada pula showroom produk elektronik, showroom handphone dari berbagai produsen terkenal di Korea, restoran dan kafe. Hyundai Department Store dan COEX SKM Duty Free Shop yang terletak di sebelah COEX Mall  terhubung secara langsung melalui sebuah jalan khusus.

Untuk pencinta belanja, mungkin Anda akan membutuhkan waktu sehari penuh agar bisa menikmati dan menyalurkan hobi belanja Anda. Produk yang dijual pun sangat beragam, mulai dari yang tak bermerek hingga produk-produk terkenal papan atas. (Agung Basuki)

Penjelasan detil tentang tempat belanja dan wisata lainnya di Seoul bisa dibaca di buku “Wisata Hemat: Korea (Seoul dan Nami Island)” diterbitkan oleh Elex Media Komputindo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com