Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Asyik, Penerbangan Langsung dari India dan Taiwan

Kompas.com - 05/03/2012, 21:29 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com – Konektivitas berperan penting dalam meningkatkan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia. Di Indonesia, jumlah kunjungan wisman dan kapasitas kursi penerbangan tidak terlalu jauh.

“Kalau ingin lebih banyak wisman yang datang, harus mendorong konektivitas dan direct flight ke Indonesia,” tutur Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mari Elka Pangestu pada jumpa pers di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Senin (5/3/2012).

Ia memberi contoh pada 2010, Garuda memiliki penerbangan langsung dari dan ke Shanghai, China, sebanyak tiga kali seminggu. Namun saat ini, rute tersebut sudah tersedia setiap hari. “Jadi perlu rute yang ada ditingkatkan frekuensinya dan yang belum ada dibuat direct flight,” katanya.

Selain itu, ungkap Mari, Garuda juga akan membuka penerbangan langsung Taipei (Taiwan) - Denpasar dan Taipei - Jakarta. Serta, rute penerbangan langsung New Delhi (India) dan Jakarta.

Hal ini penting untuk menyasar pasar baru (emerging market) yaitu negara-negara di Asia. Negara-negara di Asia, kecuali Jepang, menurut Mari, pertumbuhan wisatawannya masih bagus. Terutama untuk China, India, Taiwan, dan Korea yang menunjukkan peningkatan jumlah wisatawan yang datang ke Indonesia. Selain itu, Rusia juga merupakan pasar baru bagi Indonesia.

“Rusia juga kalau nggak salah sudah ada pembicaraan untuk direct flght dengan penerbangan Rusia,” kata Mari.

Hanya saja pertumbuhan kapasitas kursi pesawat terbang di Indonesia hanya 3,88 persen. Sementara untuk pariwisata pertumbuhan yang dibutuhkan adalah sebesar 9 persen.

Selain konektivitas, Mari mengungkapkan perlunya pembangunan infrastruktur untuk bisa menampung wisatawan, salah satunya adalah perluasan Bandara Ngurah Rai yang tengah berlangsung. Rencananya perluasan tersebut akan selesai di pertengahan tahun 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com