Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 16/07/2013, 08:12 WIB
SEKARANG, mari kita lihat Jakarta masa kini yang tidak lagi dikepung hutan rimba, tetapi hutan beton—tempat beragam manusia tinggal. Pusat-pusat bisnis, apartemen, permukiman mewah, mal, ataupun jalan tol boleh jadi berdiri di atas bekas rawa atau sawah milik sejumlah orang Betawi.

Pusat bisnis, perkantoran, dan kedutaan di Kuningan, Jakarta Selatan, misalnya, hingga tahun 1980-an masih berupa daerah peternakan sapi perah yang dikelola ratusan orang Betawi. Sebagian dari mereka pindah ke Mampang, Jakarta Selatan, dan Pondok Rangon di pojok timur Jakarta. Saat ini tinggal lima peternak yang masih bertahan di kaki-kaki gedung pencakar langit Kuningan. Mereka jadi penanda bahwa peternakan di Kuningan pernah ada.

Penggusuran kampung Betawi menjadi cerita yang sejak awal mengiringi pembangunan kota Jakarta. Bernard RG Dorleans memperkirakan, pada periode 1970 hingga 1980-an ketika pembangunan besar-besaran dilakukan, sekitar 1 juta orang tergeser dari kampung-kampung di Jakarta ke permukiman-permukiman yang baru dibuka di daerah Bogor, Tangerang, dan Bekasi (Jakarta Batavia: Esai Sosio-Kultural, 2007).

Tergesernya orang Betawi dari Jakarta terlihat jelas dalam hasil Sensus Penduduk 2000. Di kawasan Condet yang pada tahun 1976 dicanangkan sebagai cagar budaya Betawi, jumlah etnis Betawi tinggal 1,5 persen dari keseluruhan jumlah penduduk. Wilayah yang masih dihuni oleh banyak orang Betawi tinggal Jakarta Pusat dan Barat sekitar 30 persen serta Kepulauan Seribu (80 persen). Orang Betawi justru mendominasi jumlah penduduk Kabupaten Bekasi hingga 50 persen dan Depok 34 persen (Kompas, 18/6/2005).

Secara keseluruhan, total jumlah orang Betawi yang tinggal di Jakarta tahun 2000 sebanyak 2.301.587 jiwa. Kurang sedikit dibandingkan dengan orang Betawi yang tinggal di Tangerang, Depok, dan Bekasi, yakni 2.339.083 jiwa. Sebagian dari mereka pindah ke daerah pinggiran, terutama pada periode 1970 hingga 1980-an ketika banyak penggusuran terjadi.

Sebagian dari mereka sudah pasti orang Betawi. Salah seorang di antaranya adalah orangtua Keristiawan yang digusur dari kawasan Tulodong dan pindah ke Ciledug, Tangerang.

Jumlah orang Betawi di Jakarta tahun 2000 tinggal 30 persen dari seluruh jumlah penduduk Jakarta. Angka ini menurun drastis dibandingkan dengan tahun 1930 di mana jumlah mereka mencapai 54 persen dari penduduk Jakarta. Orang Betawi harus menerima kenyataan sejak tahun 1961, jumlah pendatang, terutama dari daerah Sunda dan Jawa, lebih banyak daripada mereka.

Apa dampak dari minggirnya orang Betawi terhadap kuliner Betawi?

Ketika orang Betawi makin ke pinggir, makanannya pun ikut minggir. Menu gabus pucung dan gabus pecak, misalnya, sudah sangat sulit ditemukan bahkan di wilayah Betawi pinggir yang menjadi ”habitat” menu tersebut. Mengapa? Sebab, sawah dan rawa yang menjadi habitat gabus telah berubah jadi perumahan mewah, pabrik, atau mal. Sementara itu, sungai yang dulu berair coklat kini jadi comberan.

Menu lain yang nyaris punah adalah semur kerbau andil. Menu yang jadi hidangan andalan saat Lebaran itu lenyap seiring dengan lenyapnya tradisi patungan atau andilan membeli kerbau untuk disembelih satu-dua hari menjelang Lebaran. Firdaus, di Cakung, Jakarta Timur, menceritakan, daging kerbau itu dibagi rata sesuai uang andil yang disetorkan.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

10 Barang yang Paling Banyak Dicuri di Hotel 

10 Barang yang Paling Banyak Dicuri di Hotel 

Hotel Story
Masuk Masjid Wonderful Indonesia, Masjid Raya Sumatera Barat Kini Makin Indah

Masuk Masjid Wonderful Indonesia, Masjid Raya Sumatera Barat Kini Makin Indah

Travel Update
Tiket Kapal Pelni untuk Nataru 2024 Sudah Tersedia

Tiket Kapal Pelni untuk Nataru 2024 Sudah Tersedia

Travel Update
Indonesia Akan Bikin Acara Seperti Squid Game, Minat Jadi Pemain?

Indonesia Akan Bikin Acara Seperti Squid Game, Minat Jadi Pemain?

Travel Update
Daftar Tanggal Merah Desember 2023, Bersiap Liburan Akhir Tahun 

Daftar Tanggal Merah Desember 2023, Bersiap Liburan Akhir Tahun 

Travel Update
Kapal Coldplay di Sungai Cisadane Bisa Jadi Daya Tarik Wisata agar Warga Peduli Lingkungan

Kapal Coldplay di Sungai Cisadane Bisa Jadi Daya Tarik Wisata agar Warga Peduli Lingkungan

Travel Update
Liburan ke Pulau Payung di Kepulauan Seribu Naik Kapal, Simak Cara Beli Tiketnya

Liburan ke Pulau Payung di Kepulauan Seribu Naik Kapal, Simak Cara Beli Tiketnya

Travel Tips
Harga Tiket dan Jam Buka Taman Labirin Coban Rondo Malang

Harga Tiket dan Jam Buka Taman Labirin Coban Rondo Malang

Jalan Jalan
7 Destinasi Wisata di Bangka Belitung yang Wajib Dikunjungi

7 Destinasi Wisata di Bangka Belitung yang Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Diskon Tiket Kereta 25 Persen Cuma Sampai 3 Desember 2023, Simak Daftar Rutenya

Diskon Tiket Kereta 25 Persen Cuma Sampai 3 Desember 2023, Simak Daftar Rutenya

Travel Update
Wisata ke Pulau Payung Bisa Ngapain Aja?

Wisata ke Pulau Payung Bisa Ngapain Aja?

Jalan Jalan
Tiket DAMRI Turun Harga Mulai 27 November, Jakarta-Cilacap Rp 155.000

Tiket DAMRI Turun Harga Mulai 27 November, Jakarta-Cilacap Rp 155.000

Travel Update
Apa Itu Connecting Room Hotel? Cocok Untuk Rombongan 

Apa Itu Connecting Room Hotel? Cocok Untuk Rombongan 

Hotel Story
AirAsia Terbang dari Denpasar ke Kupang per 16 Desember, Tarif Rp 1,3 Jutaan

AirAsia Terbang dari Denpasar ke Kupang per 16 Desember, Tarif Rp 1,3 Jutaan

Travel Update
Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar Lagi, Ada Diskon hingga 80 Persen

Garuda Indonesia Online Travel Fair 2023 Digelar Lagi, Ada Diskon hingga 80 Persen

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com