Memang tidak salah karena pantai-pantai yang dapat dicapai dengan 30 menit berkendara itu mendapat banyak promosi. Namun, melancong ke Belitung sebenarnya bisa menikmati tempat-tempat lain, selain pantai dan lautnya.
Setelah pelesiran ke pantai dan laut pagi hingga senja, menjelang dan selepas matahari terbenam hingga pagi hari, pelancong dapat pelesiran ke hutan. Lereng bukit (yang oleh penduduk setempat disebut gunung) Tajam adalah lokasi terdekat untuk wisata malam.
”Wisatawan bisa melihat monyet hantu atau Tarsius bancanus sp,” ujar Didi alias Madong, penggiat di Komunitas Pemuda Air Selumar, Kecamatan Sijuk, Belitung.
Jika hendak melihat hewan langka khas Kepulauan Bangka Belitung itu, pastikan hujan tidak turun pada siang hari. Sebab, monyet hantu yang juga disebut pelilean itu jarang keluar setelah hujan. Padahal, mereka hanya berburu pada malam hari.
”Berapa kali rombongan pelancong gagal melihat pelilean jika habis hujan,” ujar Agus Pahlevi, pemandu wisata.
Agus selalu menyampaikan kondisi itu kepada pelancong. Apabila mereka memutuskan tetap akan jalan-jalan di hutan untuk mencari pelilean, Agus yang kerap bekerja sama dengan Didi pun akan memandu.
Jika ingin melihat pelilean, pelancong harus sudah di tempat kumpul di Desa Air Selumar sebelum matahari terbenam. Sebab, waktu terbaik untuk mencari pelilean adalah pukul 18.00 hingga 20.30. ”Lewat dari itu, susah mencarinya,” ujar Didi.
Jika ingin menikmati suasana hutan sebelum mencari pelilean, ada dua pilihan yang bisa dilakukan. Pelancong bisa mendirikan tenda atau menginap di kabin dalam hutan. Kabin berupa rumah panggung di tengah kerimbunan hutan bisa didapati di kawasan Batu Mentas, Kecamatan Badau, Belitung.
Pengelola kawasan itu, Budi Setiawan, mengatakan, tersedia paket wisata untuk dua hari satu malam di kawasan itu. ”Kami menyiapkan beberapa kabin untuk menginap. Kabin-kabin itu dirancang untuk benar-benar memisahkan pengunjung dari kehidupan kota,” ujar dia.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.