Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembukaan Festival Tabalong Berlangsung Meriah

Kompas.com - 11/02/2015, 13:49 WIB
TANJUNG, KOMPAS.com - Tabalong Ethnic Festival IV merupakan festival budaya lokal Banjar dan Dayak tahunan yang diselenggarakan pada 11-14 Februari 2015 di Kabupaten Tabalong. Festival ini didukung penuh oleh Adaro agar kebudayaan Dayak tidak lekang oleh perkembangan zaman.

Festival Tabalong berlangsung di Kota Tanjung, Provinsi Kalimantan Selatan. Pada saat pembukaan festival, Rabu (11/2/2015) yang dimulai jam 2 siang waktu setempat kita bisa saksikan keindahan tanah Banua Saraba Kawa melalui festival ini.

BARRY KUSUMA Pembukaan Festival Tabalong di Kota Tanjung, Provinsi Kalimantan Selatan, Rabu (11/2/2015). Festival bertema 'Beauty of Tabalong' berlangsung 11-14 Februari 2015. Keindahan tanah Banua Saraba Kawa melalui festival ini.
Harmoni budaya Banjar dan Dayak ikut tampil dalam acara yang bertema "Beauty of Tabalong" ini. Semua itu diwujudkan melalui karnaval, festival film budaya, panggung seni dan gelar budaya Dayak Deah Kampung Sepuluh di Tabalong Ethnic Festival IV.

Pada hari pertama pembukaan berlangsung sangat meriah karena menampilkan pawai budaya karnaval fashion berbasis budaya dihadirkan dengan rute awal komplek stadion dan berakhir di Taman Kota Tanjung. Karnaval ini terbuka untuk anak-anak hingga dewasa dan dilombakan. Peserta akan menampilkan busana adat atau dayak, juga kostum-kostum unik yang menginterpretasikan tokoh.

BARRY KUSUMA Peserta pawai budaya pada pembukaan Festival Tabalong di Kota Tanjung, Provinsi Kalimantan Selatan, Rabu (11/2/2015). Festival bertema 'Beauty of Tabalong' berlangsung 11-14 Februari 2015. Keindahan tanah Banua Saraba Kawa melalui festival ini.
Tabalong merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Kalimantan Selatan, letaknya sekitar 270 km dari Kota Banjarmasin. Daerah ini dijuluki Banua Saraba Kawa yang artinya Daerah Serba Bisa. Saraba Kawa kembali diurai menjadi tiga istilah yaitu: Kawa Baucap (bisa mengucapkan), Kawa Manggawi (bisa mengerjakan) dan Kawa Manyandang (bisa bertanggung jawab).

Tabalong juga memiliki panorama alam pegunungan, hutan, dan sungai yang indah. Salah satunya adalah Air Terjun Ketingkang yang berada di Pegunungan Haliau, Desa Pangelak.

Buat yang ingin menikmati festival budaya ini, setelah itu juga bisa traveling berkeliling Tabalong untuk menikmati keindahan alamnya. Selain festival dan destinasi wisata kita juga bisa menikmati kuliner khasnya juga sangat enak seperti Patin Paliat dan kuliner khas lainnya yang ada diperjualbelikan di Taman Kota. Pengunjung bisa menikmati festival budaya ini secara lengkap.

BARRY KUSUMA Peserta pawai budaya pada pembukaan Festival Tabalong di Kota Tanjung, Provinsi Kalimantan Selatan, Rabu (11/2/2015). Festival bertema 'Beauty of Tabalong' berlangsung 11-14 Februari 2015. Keindahan tanah Banua Saraba Kawa melalui festival ini.
Buat Anda yang sedang berada di Banjarmasin, Balikpapan dan Jakarta, ini adalah saat yang tepat untuk menikmati budaya Dayak dan keindahan Tabalong sekaligus dalam satu event. Pasalnya, sangat jarang budaya Dayak muncul pada saat festival, sehingga kita bisa memotret puas dan setelah itu menikmati destinasi wisata dan kuliner sekaligus.

Belum ada kata terlambat, karena festival ini berlangsung pada tanggal 11 sampai dengan 15 Februari 2015. Tunggu apalagi, yuk kemasi koper dan backpackmu untuk ke Tabalong Borneo. (BARRY KUSUMA)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Turis Asing Diduga Bikin Sekte Sesat di Bali, Sandiaga: Sedang Ditelusuri

Travel Update
Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Ada Pembangunan Eskalator di Stasiun Pasar Senen, Penumpang Bisa Berangkat dari Stasiun Jatinegara

Travel Update
Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Ibis Styles Serpong BSD CIty Resmi Dibuka di Tangerang

Hotel Story
10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

10 Mal di Thailand untuk Belanja dan Hindari Cuaca Panas

Jalan Jalan
Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Menparekraf Susun Peta Wisata Berbasis Storytelling di Yogyakarta, Solo, dan Semarang

Travel Update
Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Waisak 2024, Menparekraf Targetkan Gaet hingga 300.000 Wisatawan

Travel Update
3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

3 Bulan Lagi, Penerbangan Langsung Thailand-Yogyakarta Akan Dibuka

Travel Update
Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Jelang Waisak 2024, Okupansi Hotel di Area Borobudur Terisi Penuh

Hotel Story
iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

iMuseum IMERI FKUI Terima Kunjungan Individu dengan Pemandu

Travel Update
9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

9 Wisata Malam di Jakarta, dari Taman hingga Aquarium

Jalan Jalan
Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Jangan Sembarangan Ambil Pasir di Pulau Sardinia, Ini Alasannya

Travel Update
6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

6 Cara Cegah Kehilangan Koper di Bandara, Simak Sebelum Naik Pesawat

Travel Tips
Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Maskapai Penerbangan di Australia Didenda Rp 1,1 Miliar karena Penerbangan Hantu

Travel Update
China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

China Terapkan Bebas Visa untuk 11 Negara di Eropa dan Malaysia

Travel Update
Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Pelepasan 40 Bhikku Thudong untuk Waisak 2024 Digelar di TMII

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com