Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liburan ke London? Wisata Murah Meriah Ini Jadi Pilihan

Kompas.com - 01/03/2015, 17:13 WIB

NEGARA Inggris memang menawarkan banyak atraksi-atraksi wisata menarik, dari penghujung paling utara hingga selatan. Walaupun seluas itu, sebenarnya Anda tidak perlu jauh-jauh ke penghujung Inggris, karena di ibu kota London pun menawarkan banyak sekali atraksi turis yang menarik.

Dari mulai sisi klasik hingga modern negara Inggris ada di kota London. Belum lagi jika Anda bertujuan untuk mengunjungi museum dan galeri seni. Nah berikut ini, paparan tempat-tempat menarik yang wajib Anda kunjungi di kota London.

The British Museum

Salah satu museum dengan koleksi artefak terbesar di dunia. The British Museum berdiri sejak tahun 1753 oleh seorang dokter yang juga ahli alam, Sir Hans Sloane. Hingga kini sudah terdapat sekitar 8 juta artefak yang dimiliki oleh museum tersebut. The British Museum buka setiap harinya dari pukul 10 pagi hingga pukul 5.30 sore, tetapi buka hingga pukul 8.30 malam setiap hari Jumat. Museum ini juga tidak memungut biaya untuk tiket masuk.

Hampstead Heath

Bagi Anda yang ingin mengunjungi taman yang masih alami, maka kunjungilah Hampstead Heath atau biasa disingkat The Heath. Di sana Anda akan disuguhi hamparan rumput hijau nan luas, taman bermain, area berhutan, hingga kolam renang outdoor untuk umum. Taman seluas 320 hektar ini memiliki permukaan yang berbukit dan pada puncak tertingginya Anda bisa melihat panorama kota London.

The London Library

Perpustakaan ini merupakan salah satu perpustakaan berlangganan dengan koleksi terbesar di Dunia walaupun pada saat perang dunia 2 perpustakaan ini kehilangan sekitar 16.000 keping buku. The London Library didirikan oleh seorang Inggris bernama Thomas Carlyle. Carlyle mendirikan The London Library karena merasa kecewa dan tidak puas oleh beberapa aturan yang dikeluarkan oleh perpustakaan The British Museum. Untuk masuk Anda tidak butuh untuk mengeluarkan uang, tetapi harus membayar jika ingin menjadi anggota.

Flea Market

Jangan lupa untuk membelanjakan uang Anda di pasar-pasar yang selalu digelar setiap hari, tetapi mayoritas dari pasar-pasar tersebut hanya ada pada akhir pekan. Dari mulai Portobello Road Market, Camden Market, Leadenhall, dan masih banyak lagi. Di pasar-pasar tersebut, Anda bisa menemukan banyak sekali barang fashion, barang antik, hingga makanan dan minuman. Yang pasti, sediakan waktu seharian untuk menjelajahi salah satu pasar.

Victoria and Albert Museum

Apabila Anda sudah puas dengan koleksi artefak yang menggambarkan sejarah manusia yang dipamerkan di The British Museum, kungjungi pula Victoria and Albert Museum. Di dalam museum seluas 5 hektar tersebut dipamerkan koleksi benda-benda seni dan desain dari yang berumur ribuan tahun hingga yang baru. Seperti museum pemerintah lainnya, Victoria and Albert Museum tidak memungut biaya tiket masuk.

William Morris Galery

Galeri ini dikhususkan untuk menampung hasil karya seorang sosialis Inggris yaitu William Morris. Diresmikan pada tahun 1950 oleh perdana menteri Clement Attlee, galeri ini menampung kerajinan tangan seperti karpet, furnitur, hingga keramik buatan Morris selama masa hidupnya. Taman dari galeri tersebut yang bernama Lloyd Park memiliki area skateboard, kafe, sasana olahraga, dan ruang galeri.

Cabinet War Room

Cabinet War Room adalah bagian dari museum Churchill War Rooms, yang merupakan museum berisi ruang-ruang bersejarah dimana selama perang dunia digunakan pemerintah untuk memantau dan mengontrol pasukan Inggris. Selain itu, Cabinet War Room juga merupakan markas dan pusat komunikasi yang berada di bawah tanah untuk berlindung dari serangan lawan.

(Alfath Arya Nugraha)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com