Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Agustus Belum Ada Rencana Liburan? Festival Petualang Nusantara Bisa Jadi Pilihan

Kompas.com - 11/08/2015, 10:31 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Agustus adalah bulan yang bermakna bagi negara Indonesia. Pada tahun ini, 17 Agustus jatuh pada hari Senin. Anda belum memiliki acara untuk berlibur sekaligus merayakan kemerdekaan di tempat wisata?

Pada tanggal 15-17 Agustus 2015 terdapat satu acara yang dapat wisatawan kunjungi. Acara tersebut bernama "Festival Petualang Nusantara #4".

"Festival Petualang Nusantara tahun ini bertepatan dengan kemerdekaan Republik Indonesia. Kita ingin para petualang di Indonesia ikut meramaikan," kata Ketua Penyelenggara Festival Petualang Nusantara #4 Aji Rachmat kepada KompasTravel usai jumpa pers di Gedung Kementerian Pariwisata, Senin, (10/8/2015).

Aji mengatakan festival ini diselenggarakan di Kawasan Wisata Pantai Guci Batu Kapal Kalianda dan Anak Gunung Krakatau, Lampung. Wisatawan yang ikut akan merasakan kemah di pinggir pantai.

"Nanti kita bisa main-main di pantai, bersepeda, snorkeling, bertukar pengalaman antar petualang baik senior maupun pemula," katanya.

Selain bermain di Kawasan Wisata Pantai Guci Batu Kapal Kalianda, terdapat pula acara untuk bertukar wawasan dengan narasumber yang berkompeten di bidangnya. Aji mengatakan tema-tema yang dibahas adalah tentang penanganan ular, jurnalistik petualangan, fotografi alam liar, film dokumenter, dan tulisan pariwisata.

"Kita juga mau kibarkan bendera di bawah laut, udara, dan gunung. Wisatawan dapat ikut kibarkan bendera di Puncak Gunung Rajabasa juga upacara di pantai," ujar Aji.

Untuk dapat mengikuti acara Festival Petualang Nusantara #4 ini, Anda dipungut biaya sebesar Rp 175.000 per orang. Biaya tersebut belum termasuk transportasi ke lokasi, makan dan alat masak, peralatan kemah, penyeberangan ke Anak Krakatau, dan penyewaan alat-alat seperti bersepeda, menyelam, dan snorkeling.

Festival Petualang Nusantara (FPN) merupakan acara non profit yang telah diselenggarakan tiga kali. FPN pertama kali digelar 2010 di Kaliadem, Lereng Merapi, Jawa Tengah. Tahun kedua, FPN diselenggarakan di Coban Rondo, Batu, Malang, dan terakhir FPN diselenggarakan di Baturaden Jawa Tengah pada 2013.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KAI Beri Cashback 25 Persen untuk Liburan Sekolah, Ini Syaratnya

KAI Beri Cashback 25 Persen untuk Liburan Sekolah, Ini Syaratnya

Travel Update
Bendungan Waikelo Sawah: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Bendungan Waikelo Sawah: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Grand China Travel Hadirkan Paket Wisata ke Chongqing, Kota Futuristik di China

Grand China Travel Hadirkan Paket Wisata ke Chongqing, Kota Futuristik di China

Travel Update
Visa 100 Persen Keluar, Jejak Imani Selenggarakan Manasik Haji Furoda dan Haji Plus 2024

Visa 100 Persen Keluar, Jejak Imani Selenggarakan Manasik Haji Furoda dan Haji Plus 2024

Travel Update
Jelang Libur Panjang Idul Adha, Ini Cara Cek Kelayakan Bus Pariwisata di Spionam

Jelang Libur Panjang Idul Adha, Ini Cara Cek Kelayakan Bus Pariwisata di Spionam

Travel Tips
Pesawat Austrian Airlines Rusak Parah akibat Hujan Es Saat Terbang

Pesawat Austrian Airlines Rusak Parah akibat Hujan Es Saat Terbang

Travel Update
Jelang Long Weekend Idul Adha, Pengelola Tempat Wisata Diimbau Siap Hadapi Lonjakan Pengunjung

Jelang Long Weekend Idul Adha, Pengelola Tempat Wisata Diimbau Siap Hadapi Lonjakan Pengunjung

Travel Update
Turis India Cekcok dengan Sopir di Bali, Kemenparekraf: Pesan Taat Aturan Harus Digencarkan

Turis India Cekcok dengan Sopir di Bali, Kemenparekraf: Pesan Taat Aturan Harus Digencarkan

Travel Update
9 Tempat Wisata Keluarga di Malang Raya, Wisata Alam hingga Rekreasi

9 Tempat Wisata Keluarga di Malang Raya, Wisata Alam hingga Rekreasi

Jalan Jalan
Panduan Lengkap ke Pameran D'Festa Jakarta 2024, KPopers Wajib Simak

Panduan Lengkap ke Pameran D'Festa Jakarta 2024, KPopers Wajib Simak

Travel Tips
Sejarah Kapal Legendaris KRI Dewaruci, Dibuat di Jerman Barat

Sejarah Kapal Legendaris KRI Dewaruci, Dibuat di Jerman Barat

Travel Update
4 Cara Jaga Kesehatan Saat Traveling, Makan Makanan Sehat

4 Cara Jaga Kesehatan Saat Traveling, Makan Makanan Sehat

Travel Tips
Uniknya Fashion Show di Tengah Hutan Bandung

Uniknya Fashion Show di Tengah Hutan Bandung

Travel Update
Embung Kledung Temanggung: Daya Tarik, Harga Tiket, Jam Buka 2024

Embung Kledung Temanggung: Daya Tarik, Harga Tiket, Jam Buka 2024

Jalan Jalan
Wahana dan Aktivitas Seru di Wahoo Waterworld Padalarang

Wahana dan Aktivitas Seru di Wahoo Waterworld Padalarang

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com