Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengangkat Derajat Kopi Indonesia melalui Bali InterFOOD 2015

Kompas.com - 04/09/2015, 14:36 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

NUSA DUA, KOMPAS. com - Kopi salah satu tema Bali InterFOOD Festival 2015 yang diselenggarakan pada 3-5 September 2015 di Nusa Dua Bali. Ketua Asosiasi Kopi Spesial Indonesia (AKSI), A. Syafrudin, mengatakan InterFOOD ini salah satu ajang untuk menyampaikan pesan bahwa kopi di Indonesia luar biasa karena memiliki cita rasa tinggi.

"Kalau kopi dari luar negeri punya nama tapi kopi Indonesia punya cita rasa tinggi. Kita tidak kalah bersaing. Kita harus menjadi tuan rumah (kopi) di negeri sendiri, untuk apa diekspor kalau permintaan di Indonesia tinggi, termasuk daerah pariwisata," kata Syafrudin di sela-sela acara Bali InterFOOD, Nusa Dua, Bali, Jumat (4/9/2015).

Dalam acara Bali InterFOOD tahun ini, kopi bali menjadi perhatian serius karena cita rasa kopi asal Bali cukup istimewa terutama yang dihasilkan dari pegunungan Bali bagian timur yang terkena dampak abu vulkanik Gunung Batur memiliki ciri khas tekstur dan rasa kopi yang lembut dan aroma khas campuran antara aroma kopi, cokelat dan aroma tanah.

"Dengan event ini kita meningkatkan potensi pariwisata melalui kopi. Kita meningkatkan potensi perkopian, orang semakin mengerti bagaimana kopi yang enak, meracik yang enak, makanya kita gelar edukasi dan kompetisi kopi di acara ini, Bali InterFOOD," ujarnya.

KOMPAS.COM/SRI LESTARI Pameran kopi di Bali InterFOOD Festival di Nusa Dua, 3-5 September 2015.
Harapan besar bagi AKSI, menurut Syafrudin, bagaimana kopi Indonesia menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Contohnya di Bali yang memiliki produksi kopi yang istimewa tapi tidak berimbang antara kebutuhan dan produksinya. "Jika tidak atasi maka akan terjadi ekspansi kopi dari luar negeri mengincar Bali yang menjadi tujuan pariwisata," katanya.

"Diharapkan, Bali pun bisa menjadi tuan rumah kopi di daerah sendiri dengan berbagai pertimbangan dan kepentingan kebutuhan di daerah, tidak tergantung impor dari daerah lain apalagi dari negara lain," tambah Syafrudin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com