Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uniknya Air Terjun Tiwu Repot di Manggarai Timur

Kompas.com - 26/10/2015, 17:24 WIB
Kontributor Manggarai, Markus Makur

Penulis

Akhirnya tantangan dari warga masyarakat di Kota Waelengga untuk mengabadikan keunikan dan keindahan air terjun Tiwu Repot terwujud dengan didampingi Yeremias Martin.

Tak sia-sia informasi yang disampaikan warga masyarakat. Daya tarik Air Terjun Tiwu Repot tak kalah dengan destinasi air terjun lain di wilayah Flores barat pada umumnya, juga di Kabupaten Manggarai Timur pada khususnya.

Beruntung KompasTravel adalah media pertama yang mengunjungi tempat itu dan mempublikasikan secara luas. Selama ini potensi destinasi wisata alam masih tersembunyi di wilayah Kota Komba.

Perlahan-lahan tapi pasti, biro perjalanan dan pemandu wisata akan mempromosikan keunikan alam yang berada tak jauh dari Jalan Lintas Flores.

Tokoh Adat Suku Seso Kampung Sambikoe, Damianus Tarung saat berbincang-bincang dengan KompasTravel menjelaskan, Air Terjun Tiwu Repot berada di hulu aliran Sungai Waelengga.

Air Terjun Tiwu Repot memiliki artinya dalam bahasa lokalnya dari Suku Seso. "Tiwu" berarti sungai, sedangkan "Repot" berarti nama tempat air itu mengalir.

Jadi "Tiwu Repot" berarti air terjun yang ada sungainya.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com