Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Weekend Yuk! Nyepi Suci di Bali...

Kompas.com - 02/04/2016, 09:12 WIB

SELAMAT datang di Bali. Lagi-lagi Bali ya. Alasannya, Bali itu menawarkan sejuta keindahan, ya pemandangannya, maupun, tradisi dan adatnya. Nah untuk alasan terakhir itu, Weekend Yuk datang ke Bali.

Mengapa memilih Nyepi? Karena sebelum Bali sunyi senyap selama 24 jam di hari raya, ada dua  ritual mendahuluinya yang pelaksanaannya justru sangat meriah.

Meriah karena massif, di seluruh pelosok Bali dan juga atribut-atribut penunjangnya yang menarik perhatian.

ARSIP KOMPAS TV Ogoh-ogoh yang diparadekan dalam MEL Ogoh-ogoh Sanur, Bali, Selasa (8/3/2016).
Pada hari-hari tersebut semua generasi memenuhi Pura dan Bale Banjar terdekat dari rumah mereka. Tua muda, laki-laki, perempuan bahkan anak-anak tak mau ketinggalan mengikuti seluruh rangkaian ibadah ini.

Adapun ritual keagamaan yang dilangsungkan secara massal menjelang Nyepi adalah Upacara Melasti.

ARSIP KOMPAS TV Pantai Sanur, Bali, Selasa (8/3/2016).
Dalam kepercayaan umat Hindu, sumber air seperti danau dan laut dianggap sebagai tirta amerta atau air kehidupan. Sumber-sumber air itu memberikan kehidupan bagi seluruh makhluk hidup, termasuk umat manusia.

Karenanya, pada hari Melasti, umat Hindu berbondong-bondong ke danau atau ke laut, sembari membawa beragam perangkat ibadah seperti arca, patung atau pratama dan pralingga.

Perangkat-perangkat tersebut nantinya akan disucikan menggunakan air laut atau danau.

ARSIP KOMPAS TV Perempuan-perempuan Bali sedang khidmat melaksanakan upacara Melasti di pantai Sanur, Minggu (6/3/2016).
Makna utama hari raya adalah umat manusia kembali suci ke fitrahnya, begitupun dengan Hari Raya Nyepi.  Karenanya sebelum hari raya, seluruh unsur-unsur negatif harus pergi dari diri manusia dan lingkungan sekitar.

Pada umat Hindu, ritual pembersihan unsur-unsur negatif ialah dengan melakukan ritual Buta Yadnya atau upacara untuk menghalau kehadiran Buta Kala yang merupakan manifestasi unsur-unsur negatif dalam kehidupan manusia.

Arak-arakan ogoh-ogoh adalah salah satu dari ritual Yadnya.  Ogoh-ogoh merupakan boneka atau patung beraneka rupa yang menjadi simbolisasi unsur negatif,  sifat buruk atau  kejahatan yang ada di sekeliling manusia.

ARSIP KOMPAS TV Salah satu fasilitas di Sukun Bali Cottages di Sanur, Bali.
Mengarak Ogoh-ogoh sepanjang jalan secara bersama-sama bertujuan agar Buta Kala dan segala unsur negatif lainnya menjauh dan tidak mengganggu kehidupan manusia.

Kawasan pesisir Sanur pada Tahun Caka 1938 kali ini menggelar MEL Ogoh-ogoh Festival pada Selasa, 8 Maret 2016. Lokasinya terpusat  di dekat Pantai Segara. Seluruh warga tampak memenuhi jalan, bahkan para pemuka adat.

Parade Ogoh-ogoh dibuka dengan gamelan yang dimainkan oleh para remaja Sanur. Setiap banjar memiliki satu Ogoh-ogoh utama yang berukuran raksasa, dan beberapa Ogoh-ogoh ukuran kecil. Untuk menarik perhatian, penampilan Ogoh-ogoh disertai tarian dan fragmentasi.

ARSIP KOMPAS TV Warga Desa Intaran Semawang berdoa dalam upacara Melasti di Pantai Segara Sanur, Bali, Minggu (6/3/2016).
MEL Ogoh-ogoh kali ini bertema Calon Arang. Karenanya, Ogoh-ogoh yang dibuat pun bertema ilmu hitam dengan bentukan Buta Kala raksasa.

Parade berlangsung sejak pukul 19.00 Wita hingga 24.00 Wita. Setelah tampil, Ogoh-ogoh dibakar di pinggir pantai sebagai simbol hilangnya keangkaramurkaan di dunia. (KompasTV/Fitri Oktarini)

Ikuti perjalanan Weekend Yuk menjelang perayaan Nyepi Tahun Caka 1938 di KompasTV, Minggu, 3 April 2016 pukul 10.30 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com