Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anang Hermansyah: JFC Harus Untungkan Masyarakat Jember

Kompas.com - 29/08/2016, 10:06 WIB
Kontributor Jember, Ahmad Winarno

Penulis

JEMBER, KOMPAS. com - Jember Fashion Carnaval (JFC) yang telah memasuki tahun ke-15, dinilai belum sepenuhnya maksimal memberikan efek bagi masyarakat Jember, Jawa Timur.

Anggota Komisi X DPR RI, Anang Hermansyah, mengatakan, saat ini JFC telah menjadi ikon Kabupaten Jember. Untuk itu, sudah seharusnya bisa memberi efek bagi masyarakat.

"Seharusnya JFC dapat disinergikan dengan berbagai sektor untuk mendongkrak perekonomian masyarakat. Di sini lah, peran pemerintah daerah dituntut lebih kreatif dalam mengelaborasikan persoalan tersebut," ujar Anang di sela-sela gelaran JFC di Jember, Minggu (28/8/2016).

Menurut Anang, dari tahun ke tahun acara JFC mengalami perkembangan yang sangat pesat.

“Ini berkat dedikasi dan tangan dingin seorang Dynan Fariz, hingga membuat nama Jember terkenal di pentas dunia. Sebagai orang Jember, aku sangat bangga," katanya.

KOMPAS.COM/AHMAD WINARNO Defile Olympic saat tampil di catwalk jalanan sepanjang 3,6 kilometer dalam Jember Fashion Carnaval (JFC) 15 di Jember, Jawa Timur, Minggu (28/8/2016).
Unuk itu, Anang berharap, pemerintah daerah mensinergikan penyelenggaraan JFC dengan sektor lainnya, seperti UMKM, pariwisata, kuliner, pendidikan, pertanian dan sektor unggulan lainnya.

"Saya membayangkan, makanan dan buah-buahan yang disajikan di JFC merupakan produk lokal Jember. Suvenir bagi pengunjung JFC merupakan produk UKM dari Jember. Ini kan luar biasa. Ada multiplier effect akhirnya. Jadi keberadaan JFC bisa berdampak langsung terhadap masyarakat Jember secara keseluruhan," kata suami Ashanty ini. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com