Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Ikuti Bursa Pariwisata Terbesar di Jepang

Kompas.com - 21/09/2016, 20:05 WIB

"Kami juga akan menggelar berbagai kegiatan yang diharapkan bisa menjadi atraksi dan daya tarik pengunjung agar datang ke booth Indonesia," kata Pitana.

Beberapa aktivitas yang akan digelar di Indonesia East Hall dalam JTE di antaranya Pameran "B to B" dan "B to C", Pelayanan Informasi Pariwisata, "Coffee & Refreshment", Penampilan Tim Kesenian, Media Digital Interaktif (Virtual Reality), dan "Gift Redemption".

Berbagai aktivitas menarik itu diharapkannya mampu menarik perhatian pengunjung JTE sehingga brand pariwisata Indonesia semakin dikenal khususnya di Jepang.

Menurut Pitana, selama ini Jepang merupakan salah satu negara fokus pasar wisata utama yang potensinya masih sangat besar untuk dioptimalkan.

"Wisatawan asal Jepang yang berkunjung ke Indonesia terus meningkat dalam lima tahun terakhir. Tapi khusus tahun ini tumbuh minus meski potensinya masih tetap besar," katanya.

KOMPAS/LUCKY PRANSISKA Pulau Dodola di Morotai, Maluku Utara, Sabtu (16/7/2016). Saat air laut surut, Pulau Dodola tersambung dan bisa dilalui manusia.
Pada Januari-Juni 2016, wisatawan mancanegara (wisman) asal Jepang ke Indonesia mencapai 243.349 orang atau minus 0,43 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 244.395 orang.

"Tahun ini kami menargetkan mampu menjaring 550.000 wisman Jepang ke Indonesia. Ini sangat memungkinkan karena total 'outbond' mereka 22,5 juta dan 'share' Indonesia baru mencapai 2,33 persen," ujar Pitana.

Oleh karena itu, Kementerian Pariwisata menganggap penting untuk lebih gencar menggarap pasar Jepang melalui berbagai promosi wisata di kota-kota potensial negara itu khususnya di Tokyo sebagai jantung utama Jepang.

*****

KompasTravel kembali menghadirkan kuis "Take Me Anywhere 2". Pemenang akan mendapatkan kesempatan liburan gratis yang seru ke Yogyakarta selama tiga hari dua malam.

Hadiah sudah termasuk tiket pesawat, transportasi lokal, hotel, konsumsi, dan beragam aktivitas seru selama di Yogyakarta. Juga raih kesempatan memenangkan hadiah smartphone. Klik link berikut: Catat, 6 Tips "Selfie" Saat Liburan ala "Take Me Anywhere 2"

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com