Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pekan Festival Cap Go Meh 2017 di Pontianak Resmi Dibuka

Kompas.com - 08/02/2017, 12:58 WIB
Kontributor Pontianak, Yohanes Kurnia Irawan

Penulis

PONTIANAK, KOMPAS.com - Perhelatan akbar Festival Cap Go Meh 2568 di Kota Pontianak resmi dibuka untuk umum mulai Selasa (7/2/2017). Agenda budaya tahunan tersebut digelar hingga tanggal 12 Februari 2017 dan dipusatkan di Jalan Diponegoro.

Rangkaian kegiatan festival dimeriahkan dengan beberapa agenda, di antaranya festival kuliner nusantara, pesta rakyat, atraksi naga, pemilihan Gege Meimei, pawai naga bersinar, dan parade kostum.

Secara resmi, rangkaian akbar ini dibuka oleh Wali Kota Pontianak, Sutarmidji dengan memukul gendang pertanda dimulainya rangkaian acara. Ketua panitia kegiatan, Abi Hasni Tahir mengatakan, dengan adanya pekan kuliner festival, diharapkan bisa menarik dan meningkatkan jumlah wisatawan yang datang ke Pontianak dalam rangka Cap Go Meh pada tahun ini.

AGUNG WIDURA Suasana pembukaan Festival Cap Go Meh di Kota Pontianak tahun 2017 (7/2/2017)
Sebanyak lebih dari 50 stan disediakan panitia yang ditata sedemikian rupa dengan aneka ornamen khas perayaan Imlek. Abi menambahkan, kegiatan tahun ini menurutnya mengalami peningkatan, terlihat dari segi penataan dan penyelenggaraan yang terkesan lebih rapi dari tahun sebelumnya.

"Kegiatan ini juga menjadi pilar keharmonisan bagi seluruh elemen masyarakat di Kota Pontianak, sebab tidak hanya dapat dinikmati oleh satu etnis saja, namun semua lapisan masyarakat,” ujar Abi, Selasa (7/2/2017).

Kegiatan tahun ini diselenggarakan oleh Asosiasi Pemadam Kebakaran Swasta (APKS) Pontianak. Walikota Pontianak, Sutarmidji mengungkapkan meski tahun ini penyelenggaraan Cap Go Meh hampir bersamaan dengan momentum pemilihan kepala daerah serentak, namun tidak menjadi kendala bagi panitia untuk menyelenggarakannya.

“Kegiatan ini kan agenda pariwisata, jadi panitia tidak perlu takut dengan adanya Pilkada serentak. Kegiatan ini juga untuk meningkatkan jumlah wisatawan ke Pontianak dan harus lebih meriah lagi dari tahun sebelumnya,” ujar Sutarmidji.

Berikut agenda Festival Cap Go Meh di Kota Pontianak :
- 7-12 Februari 2017 Festival Kuliner
- 8 Februari 2017 Lomba Karaoke Mandarin dan Pesta Rakyat
- 9 Februari2017 Ritual Buka Mata Naga, Karnaval Kostum Cap Go Meh, dan Malam Finalis pemilihan Gege Meimei 2017
- 11 Februari 2017 Pawai Cap Go Meh di Jalan Gajah Mada (pukul 12.00-15 WIB), Pawai Naga Bersinar (19.00-21.00)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com