Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lelah Bekerja? Mampirlah ke Restoran Ini

Kompas.com - 01/07/2017, 21:07 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com - Kawasan SCBD di Jakarta Selatan yang ramai dengan perkantoran sudah pasti memiliki beragam pilihan kuliner.

Pasalnya kebutuhan dari para pekerja akan makanan yang enak, berkualitas serta tempat yang nyaman untuk "lari" sejenak dari rutinitas kantor tersedia di tempat ini.

Adalah Trattoria, salah satu di antara banyak restoran dan kafe yang tersebar di kawasan SCBD, yang berhasil menyediakan kebutuhan di atas untuk para pekerja di kawasan ini.

(BACA: Pasta Khas Italia, Benarkah Berasal dari Arab?)

Restoran yang menyajikan hidangan khas Italia ini punya suasana yang sangat menenangkan.
 

BIGDISH Pizza di Restoran Trattoria, kawasan SCBD, Jakarta.
Masuk ke dalam Trattoria seolah langsung membuat Anda lupa kalau Anda sedang berada di kawasan perkantoran yang sibuk.

(BACA: Tak Ada Spaghetti Meatball dan Pasta Ayam di Italia!)

Tata cahaya yang dibuat untuk membuat mata rileks serta musik yang tenang membuat Anda melupakan sejenak pekerjaan yang telah membuat Anda lelah.

Bicara soal makanan, makanan Italia di tempat ini dibuat seotentik mungkin dengan negara asalnya, Anda bisa menikmati pizza karena ringan dan bisa membuat lebih dekat dengan rekan kerja karena bisa dinikmati bersama.

BIGDISH Pasta di Restoran Trattoria, kawasan SCBD, Jakarta.
Selain ragam pizza, Trattoria juga punya berbagai pasta, salad dan hidangan khas Italia lainnya yang sekali lagi dibuat se-otentik mungkin dengan negara asalnya. (Ichsan Utama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com