Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mengenal Budaya Tapas yang Mengakrabkan Masyarakat Spanyol

Kompas.com - 28/08/2017, 09:31 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Tak hanya Indonesia yang memiliki camilan khas, seperti kue-kue basah tradisional. Beberapa daratan mediteranian seperti Spanyol dan Italia juga punya aneka camilan khas dalam budayanya.

Menurut Executive Chef di Hotel Gran Melia Jakarta, Ingo Oldenburg mengatakan ragam camilan khas tersbut dibalut dalam budaya tapas di Spanyol.

"Tapas itu ragam makanan ringan khas Spanyol, yang dimakan bersama-sama sembari bercengkrama, becanda, menghabiskan waktu di bar atau kafe Spanyol," ujar chef asal Spanyol tersebut, pada KompasTravel, Jumat (25/8/2017).

(BACA: Dinding Kota Pamplona di Spanyol Kini Anti Air Kencing)

Lebih dari 10 jenis hidangan tersaji dalam tapas, dengan bahan baku yang amat beragam. Mulai dari ikan, roti, kacang-kacangan, sayuran, hingga daging sapi juga ayam.

Executive Chef di Hotel Gran Melia Jakarta, Ingo Oldenburg memperlihatkan ragam camilan khas yang termasuk dalam budaya Tapas di Spanyol, Jumat (25/8/2017).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Executive Chef di Hotel Gran Melia Jakarta, Ingo Oldenburg memperlihatkan ragam camilan khas yang termasuk dalam budaya Tapas di Spanyol, Jumat (25/8/2017).
Uniknya, berbeda dengan camilan Indonesia yang merupakan makanan ringan, di tapas Anda akan melihat bahan daging sapi, tortilla, udang utuh, dan daging ikan segar.

"Ya bahannya amat beragam. Ini untuk selingan bercengkerama, atau antara makan pokok di sore," tutur chef Ingo.

(BACA: Tak Perlu Jauh-jauh Mencicipi Makanan Spanyol)

Porsinya yang kecil tetapi beragam ini, membuat tapas cocok dihidangkan dengan shangria. Shangria merupakan minuman khas Spanyol yang merupakan campuran wine dengan aneka buah segar.

Beberapa jenis hidangan dalam tapas antara lain gazpacho, empenados dengan cita rasa segar dari daging ikan dan sayuran. Lalu ada pinchitos, croquetas, empanades yang goreng dengan cita rasa gurih. Lalu ada churros dan creama catalana yang begitu manis dengan karamelnya.

Sesuai akar budaya Catalan, di Spanyol, tapas terasa begitu nikmat saat dinikmati bersama senda gurau kawan. Terlebih sembari menikmati sore diiringi alunan musik jazz ala Spanyol.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com