Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PT KAI Tambah 7.444 Kursi untuk Masa Libur Idul Adha

Kompas.com - 28/08/2017, 18:01 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 1 (KAI DAOP 1) mengoperasikan 15 kereta api (KA) tambahan mulai tanggal 30 Agustus hingga 5 September 2017.

Penambahan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah penumpang yang menggunakan moda transportasi KA jelang libur panjang (long weekend) saat Hari Raya Idul Adha yang jatuh pada hari Jumat (1/9).

“Selain untuk memenuhi minat masyarakat yang ingin menggunakan kereta api dalam bepergian, hal ini juga untuk mengurangi tingkat kemacetan di jalan raya terutama saat momen liburan,” ujar Senior Manager Humas Daop 1 Jakarta, Suprapto dalam keterangan pers yang diterima KompasTravel, Senin (28/8/2017).

BACA: Sekarang Anda Bisa Naik Kereta Kelas Kepresidenan

Kereta api tersebut terdiri dari 12 kereta api yang berangkat dari Stasiun Gambir dan 3 KA yang berangkat dari Stasiun Pasar Senen. Kelimabelas kereta api tersebut dioperasikan dengan kota tujuan antara lain: dua kereta api tujuan Solo, dua kereta api tujuan Yogyakarta, lima kereta api tujuan Bandung, satu kereta api tujuan Surabaya, serta lima kereta api tujuan Cirebon.

"Total tempat duduk yang disiapkan dalam pengoperasian 15 KA tambahan ini sebanyak 7.444 seat," kata Suprapto.

Menurut Suprapto, masyarakat terlihat antusias menggunakan moda transportasi kereta api. Hal itu, lanjutnya, terlihat dari mulai terjual habisnya tiket KA di tanggal-tanggal favorit yakni tanggal 30 Agustus s/d 1 September 2017.

"Berdasarkan data penjualan tiket tanggal 28 Agustus 2017 sampai pukul 13.00 WIB, kereta api tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur sudah mengalami peningkatan penjualan," tambahnya.

BACA: Naik Kereta Kelas Kepresidenan, Dapat Apa Saja?

Sebelumnya, PT KAI sudah menyiapkan 52 perjalanan reguler dengan total tempat duduk 29.310 seat. Perjalanan reguler tersebut diberangkatkan dari Stasiun Gambir sebanyak 28 perjalanan, sedangkan dari Stasiun Pasar Senen sebanyak 24 perjalanan.

Dengan hal itu, total perjalanan KA untuk momen liburan kali ini sebanyak 67 perjalanan dengan jumlah tempat duduk sebanyak 36.754 seat.

Suprapto menyarankan masyarakat agar memastikan pemesanan tiket sesuai identitas bagi yang akan bepergian, jika identitas tidak sesuai maka tiket dinyatakan tidak berlaku. Ia juga mengingatkan masyarakat untuk memastikan jadwal keberangkatan dan tanggal keberangkatan KA dan pertimbangkan waktu tempuh perjalanan menuju stasiun keberangkatan KA.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE Meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com