Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival Keraton Nusantara XI Genjot Kunjungan Wisatawan ke Cirebon

Kompas.com - 16/09/2017, 16:28 WIB

CIREBON, KOMPAS.com - Penyelenggaraan Festival Keraton Nusantara (FKN) XI memberikan dampak langsung terhadap geliat ekonomi masyarakat serta meningkatkan kunjungan wisatawan ke Kota  Cirebon, Jawa Barat yang tahun ini sebagai tuan rumah.

FKN XI yang berlangsung selama lima hari, 15-19 September 2017 dimeriahkan dengan gelaran kesenian dan kebudayaan dari 50 kesultanan dan raja-raja yang ikut dalam festival budaya tersebut.

(BACA: Pilihan Oleh-oleh yang Bisa Anda Bawa dari Cirebon)

Deputi Bidang Pengembangan Pemasaran Pariwisata Nusantara Kemenpar, Esthy Reko Astuti mengatakan, FKN XI merupakan salah satu festival budaya untuk mendukung target mendatangkan 15 juta wisatawan mancanegara (wisman) dan pergerakan 165 juta wisatawan nusantara (wisnus) di Tanah Air tahun ini.

“FKN selain sebagai sarana pelestarian budaya nusantara, juga menjadi sarana promosi pariwisata dalam meningkatkan kunjungan wisatawan ke Cirebon,” kata Esthy Reko Astuti ketika menghadiri acara pembukaan FKN XI oleh Sultan Sepuh ke-14 Pangeran Raja Adipati Arief Natadiningrat, Jumat (15/9/2017), dalam siaran pers Biro Hukum dan Komunikasi Publik Kemenpar.

Festival Keraton Nusantara (FKN) XI berlangsung 15-19 September 2017 di kota Cirebon, Jawa Barat yang dimeriahkan dengan gelaran kesenian dan kebudayaan dari 50 kesultanan dan raja-raja yang ikut dalam festival budaya tersebut.MARCELAHEA Festival Keraton Nusantara (FKN) XI berlangsung 15-19 September 2017 di kota Cirebon, Jawa Barat yang dimeriahkan dengan gelaran kesenian dan kebudayaan dari 50 kesultanan dan raja-raja yang ikut dalam festival budaya tersebut.
Sultan Sepuh ke-14 Pangeran Raja Adipati Arief Natadiningrat  mengharapkan agar kegiatan FKN di Cirebon berlangsung lebih meriah serta memberikan banyak manfaat bagi masyarakat secara ekonomi dan pariwisata.

(BACA: Bubur Sup Ayam Hangat, Pilihan Sarapan di Cirebon)

Selama lima hari berlangsungnya FKN XI dimeriahkan dengan sejumlah acara berupa pergelaran seni dan budaya bernuansa keraton antara lain Kirab Agung Prajurit Keraton, Pergelaran Kesenian Keraton, Pergelaran Upacara Adat Keraton, Pergelaran Busana Keraton, Pameran Benda-Benda Pusaka Keraton, dan Pertemuan Raja/Sultan Nusantara.

Seluruh rangkaian kegiatan tersebut berlangsung di 3 keraton yang ada di Cirebon yaitu Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, dan Kacerbonan.

(BACA: Lezatnya Empal Asem Cirebon, Ini Empal Gentong Tanpa Santan)

Beberapa titik tempat milik Keraton juga dipersiapkan seperti Taman Air Sunyaragi menjadi tempat utama dalam mendukung pelaksanaan FKN XI. Selama lima hari kegiatan festival berlangsung diperkirakan akan menarik sekitar 10.000 pengunjung.

Wisatawan berbelanja di Batik Trusmi Cirebon, Jawa Barat, Selasa (29/3/2016).KOMPAS.com / Wahyu Adityo Prodjo Wisatawan berbelanja di Batik Trusmi Cirebon, Jawa Barat, Selasa (29/3/2016).
Jumlah kunjungan wisman ke Cirebon tahun 2016 sebanyak 6.831 orang atau naik sebesar 75 persen dibandingkan tahun 2015 sebanyak 1.710, sementara kunjungan wisnus pada tahun 2015 sebanyak  481.223 orang.

Selama berlibur di Cirebon, wisatawan mengunjungi obyek wisata antara lain keraton, Kampung Batik Trusmi, serta menikmati kuliner khas Cirebon antara lain empat gentong. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com