Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Garap Wisata Udara, Kemenpar Bekerja Sama dengan Whitesky Aviation

Kompas.com - 26/09/2017, 16:05 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah satu perusahaan operator helikopter di Indonesia Whitesky Aviation melalui HELICITY bekerja sama dengan Kementerian Pariwisata. Perusahaan tersebut akan menggunakan armadanya untuk menyediakan layanan wisata di Indonesia.

PT Whitesky Aviation melalui HELICITY menandatangani memorandum of understanding (MoU) dengan Kementerian Pariwisata mengenai co-branding partnership Wonderful Indonesia dan Pesona Indonesia, Selasa (26/9/2017) di Hotel Bidakara, Jakarta.

(BACA: 15 Menit Melihat Kota Gold Coast dari Helikopter...)

Penandatanganan berlangsung saat Rapat Koordinasi Nasional Pariwisata (Rakornas) 2017 ke-3. "Ke depannya kita akan menyajikan pengalaman berwisata baru menggunakan helikopter, penerbangan pertama mulai 4 Desember nanti," ujar Denon Prawiraatmadja, CEO Whitesky Aviation seusai penandatanganan MoU.

Menurutnya, helikopter akan membuat moda transportasi untuk pariwisata semakin lengkap dan memberikan pengalaman baru dalam berwisata.

(BACA: Empat Tempat Wisata Tersembunyi di Jakarta)

Selain untuk menghubungkan antar-kota yang memiliki deatinasi wisata menarik, Denon mengatakan sudah menyiapkan beberapa rute wisata atraktif dengan nama helitour.

"Nanti akan ada helitour. Wisatawan bisa diajak keliling-keliling satu kota melihat keindahannya baik pada siang dan city light di malam hari. Dengan program helitour akan mendapatkan pengalaman wisata dari sudut yang berbeda," ungkapnya.

(BACA: Menelusuri Wisata Ahok, Jangan Lupa Belanja Oleh-oleh Khas Betawi)

Untuk saat ini HELICITY baru mengakomodir perjalanan helikopter dari Jakarta (Halim Perdanakusuma dan Senayan) ke 53 titik di Bandung. Perjalanan Jakarta-Bandung bisa ditempuh selama 45 menit.

Untuk biaya sendiri Denon Prawiraatmadja mengatakan akan menyajikan biaya yang lebih terjangkau dari penyewaan helikopter di luar pariwisata.

Denon Prawiraatmaja, CEO Whitesky memaparkan kerja sama Co Branding dengan Kementerian Pariwisata, seusai menandatangani MoU dalam acara Rakornas Kemenpar, Senin (26/9/2017).KOMPAS.com/MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Denon Prawiraatmaja, CEO Whitesky memaparkan kerja sama Co Branding dengan Kementerian Pariwisata, seusai menandatangani MoU dalam acara Rakornas Kemenpar, Senin (26/9/2017).
Ia mencontohkan untuk perjalanan Jakarta-Bandung dengan empat penumpang dapat dipesan Rp 14 juta untuk satu helikopter.

"Untuk wisatawan pribadi, tiket bisa dibeli mulai dari Rp 2 juta. Sedangkan kalau ambil paket tour biasa hanya Rp 7 juta untuk satu heli kapasitas empat ornang, tapi tergantung paket heli dan destinasinya," ungkapnya.

Untuk pembukaan penerbangan wisata pertama, pada bulan Desember nanti, Denon Prawiraatmadja telah menyiapkan rute wisata ke Jakarta-Bandung, dan helitour di Jakarta dengan beberapa tema. Di antaranya pegunungan (puncak), lansekap kota Jakarta, dan yang lainnya yang akan diumumkan dalam penerbangan pertama tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahim Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Lebaran 2024, Kereta Cepat Whoosh Angkut Lebih dari 200.000 Penumpang

Travel Update
Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Milan di Italia Larang Masyarakat Pesan Makanan Malam Hari

Travel Update
6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

6 Hotel Dekat Beach City International Stadium Ancol, mulai Rp 250.000

Hotel Story
4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

4 Hotel Dekat Pantai di Cilacap, Tarif Rp 250.000-an

Hotel Story
5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

5 Wisata Air Terjun di Karanganyar, Ada Ngargoyoso dan Jumog

Jalan Jalan
Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Pengalaman ke Desa Wisata Koto Kaciak, Coba Panen Madu Lebah Galo-Galo

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com