Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menjajal Penerbangan Perdana Rute Halim - Silangit

Kompas.com - 29/10/2017, 07:05 WIB
Anggita Muslimah Maulidya Prahara Senja

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kini Anda lebih mudah untuk menikmati keindahan destinasi wisata Danau Toba, Sumatera Selatan. Sudah ada beberapa penerbangan dari Jakarta menuju Bandara Silangit yang dekat dengan Danau Toba.

Tidak hanya penerbangan domestik, bandara tersebut mulai Sabtu (28/10/2017) resmi melayani penerbangan rute internasional.

"Hari ini, Bandara Silangit tambah satu penerbangan internasional Silangit-Singapura, dan tambah penerbangan baru dari Citilink dengan rute Halim-Silangit," ujar Direktur Engineering dan Operation Angkasa Pura II, Joko Wiraatmojo di Bandara Internasional Silangit, Sabtu (28/10/2017).

Baca juga : Bandara Silangit Resmi Layani Penerbangan Internasional  

Di hari yang sama, Kompas.com menjajal penerbangan perdana rute baru dari Bandara Halim Perdanakusuma (Jakarta) ke Bandara Silangit (Sumatera Utara). Rute tersebut berada di bawah naungan maskapai Citilink.

Tidak hanya penerbangan perdana pada rute Halim-Silangit, pesawat yang digunakan pun merupakan pesawat ke-50 yang baru saja bergabung dengan armada Citilink.

Mulanya Kompas.com berkumpul di Bandara Halim Perdanakusuma, dan mulai masuk ke dalam pesawat sekitar pukul 09.00 WIB. Kondisi pesawat nampak masih bagus di bagian dalam. Terlihat dari kursi dan kaca jendela pesawat yang masih terlihat bersih.

Pesawat pun lepas landas sekitar pukul 09.30 WIB. Sebelum lepas landas, seluruh awak dan penumpang di pesawat sempat berdoa bersama agar diberikan kelancaran dalam penerbangan perdana tersebut.

Penerbangan Perdana Citilink Rute Baru Halim-Silangit, di Bandara Internasional Silangit, Sumatera Utara, Sabtu (28/10/2017). KOMPAS.COM/Anggita Muslimah Penerbangan Perdana Citilink Rute Baru Halim-Silangit, di Bandara Internasional Silangit, Sumatera Utara, Sabtu (28/10/2017).

Di perjalanan, Kompas.com pun disuguhkan santapan pagi dengan pilihan nasi campur bali dan nasi kuning cakalang.

Tak lama setelah bersantap, panorama indah mulai terlihat jika sedikit melongok dari jendela pesawat. Terlihat beberapa aliran sungai, rumah penduduk, namun mayoritas masih terdapat nampak seperti pepohonan.

Kompas.com tiba di Bandara Silangit sekitar pukul 11.30 WIB. Sehingga waktu tempuh yang dibutuhkan dari Halim - Silangit adalah sekitar dua jam perjalanan.

Untuk Anda yang ingin berangkat dari Bandara Halim menuju Bandara Silangit harus bersabar, sebab rute tersebut baru akan diberlakukan pada November 2017.

"Hari ini kita melakukan first flight ke Silangit dan commercial flight kami kita mulai nanti di tanggal 10 November," ujar Direktur Utama Citilink, Juliandra Nurtjahjo.

Baca juga : Pengembangan Bandara Silangit Selesai September

Nantinya, kata Juliandra, rute Halim - Silangit akan beroperasi satu kali penerbangan pulang-pergi setiap harinya. Halim-Silangit berangkat pukul 10.20 WIB dan Silangit-Halim sekitar pukul 13.20 WIB. Kemudian, untuk harga tiket sendiri, rute ini dijual mulai dari Rp 819 ribu.

Juliandra mengatakan, jika rute penerbangan tersebut menjanjikan, maka tidak menutup kemungkinan untuk menambah frekuensi penerbangan.

Dengan adanya rute baru ini, lanjutnya, pihaknya berkomitmen untuk mendukung program pemerintah untuk konektivitas dan menjadikan Danau Toba sebagai salah satu destinasi yang strategis bagi Indonesia selain Bali.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com