Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Uniknya Bentuk dan Filosofi Rumah-rumah di Desa Adat Wologai NTT

Kompas.com - 22/10/2018, 17:07 WIB
Muhammad Irzal Adiakurnia,
Wahyu Adityo Prodjo

Tim Redaksi

Rumah terakhir yang ditunjukkannya ialah rumah besar Bisikoja, seperti aula yang berfungsi menggelar pertemuan, dan perayaan.

Kami berkesempatan masuk ke salah satu rumah khusus wanita, berukuran tujuh kali lima meter. Di dalamnya memang terkesan gelap, tanpa lampu listrik. Rumah itu memiliki ruang-ruang seperti kamar tidur, dapur, dan gudang.

"Ini nggalah, tempat taruh makanan untuk perayaan adat," kata Hilarius menujuk keranjang-keranjang yang banyak digantung di tengah rumah.

Dari belasan rumah adat yang kami sambangi, ada satu ukiran yang hampir di setiap rumah memilikinya. Ukiran itu adalah ukiran manusia berjejer sembari berjabat tangan.

Ukiran manusia yang melambangkan persaudaraan di salah satu rumah warga di Desa Adat Wologai, Ende, NTT, Minggu (14/10/2018).KOMPAS.COM / MUHAMMAD IRZAL ADIAKURNIA Ukiran manusia yang melambangkan persaudaraan di salah satu rumah warga di Desa Adat Wologai, Ende, NTT, Minggu (14/10/2018).
"Ini lambang persatuan warga, kita (kami) semua bersaudara," ujarnya kepada KompasTravel.

Menurut Hilarius, lukisan tersebut wajib ada, karena melambangkan persatuan warga.

Uniknya, tidak semua warga tinggal di rumah huni desa adat ini. Bahkan kurang dari 30 persen warga yang tinggal. Mereka lebih banyak tinggal di rumah-rumah biasa, yang dibangun di sekitar desa adat ini.

"Tidak semua, nanti kalau liburan atau pas ada waktu baru menginap di rumah-rumah ini," tuturnya.

Walau begitu, tetap ada warga yang tinggal secara permanen di rumah-rumah adat tersebut. Biasanya yang berusia cukup tua dan memiliki jabatan di Desa Adat Wologai.

Bagi Anda yang suka wisata budaya, tentu tempat ini sangat menarik. Selain bisa melihat keunikan arsitektur kampung, Anda bisa bercengkrama dengan masyarakat adat yang ramah dan terbuka dengan wisatawan. Tentunya dengan masih menjaga sopan santun sebagai tamu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com