Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Tempat Wisata di Malang dan Batu, Cocok untuk Keluarga

Kompas.com - 16/09/2019, 06:01 WIB
Albert Supargo,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

Goa ini menjadi salah satu favorit wisata warga Malang. Suasana yang sejuk dibalut hutan pinus disekitarnya menjadi daya tarik utama tempat ini. Panjang goa-nya hanya lima meter, sementara tingginya sekitar 1.5 meter. Bagi yang tinggi badannya di atas 150 cm, kamu harus masuk dengan menunduk.

Dulunya tempat ini digunakan sebagai pertambangan, sekarang tempat ini disulap menjadi spot wisata yang indah. Kamu bisa menemukan banyak tempat indah yang cocok untuk berfoto ria.

Goa ini beralamat lengkap di Gunungsari, Bumiaji, Kota Batu. Kamu akan dikenai Rp5000 per orang unruk sekali masuk. Jika kamu berkendara dari pusat kota Batu, kamu memerlukan waktu 25 menit dengan jarak sekitar 11,6 km.


6. Jatim Park 1

Obyek wisata ini merupakan taman hiburan pertama yang ada di Batu. Jatim Park 1 adalah tempat wisata yang memadukan konsep wahana rekreasi dan edukasi sehingga anak anak bisa bermain sekaligus belajar.

Jatim Park 1 memiliki beraneka ragam wahana permainan. Sekitar 53 wahana permainan ditawarkan untuk kamu dan keluarga, seperti Superman Coaster, Sky Ride, Waterboom, Volcano Coaster, Flying Tornado dan masih banyak lagi yang lainnya.

Taman ini beralamat di Jl. Kartika No.2, Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu. Kamu akan terkena Rp100.000 untuk tiket masuk di hari Senin – Kamis. Untuk hari Jumat- Minggu, kamu diwajibkan membeli paket yang terdiri dari tiket masuk Jatim Park 1 dan Museum Tubuh dengan harga Rp120.000.

Jatim Park 1 buka pada jam pukul 08.30 dan tutup pada pukul 16.30 WIB.

Bayi harimau putih dan induknya di Jatim Park 2Jatim Park 2 Bayi harimau putih dan induknya di Jatim Park 2

7. Jatim Park 2

Taman ini lebih sering di kenal sebagai Batu Secret Zoo. Disini kamu bisa menikmati tiga fasilitas besarnya, yakni Museum Satwa, Batu Secret Zoo dan wahana permainan di akhir perjalanan.

Museum satwa menyajikan diorama fosil binatang purba lengkap dengan penjelasannya dimana kamu bisa berwisata sambil bermain. Ada juga insectarium yang menyimpan koleksi 5.000 jenis serangga.

Baca juga: Kuliner Pilihan di Jalur Mudik Trans Jawa, Pasuruan, Malang, hingga Banyuwangi

Batu Secret Zoo menawarkan beragam jenis fauna yang beberapanya tidak dapat kamu temui di Indonesia. Kamu dapat berfoto dengan ular dan menungangi unta di tempat ini.

Jatim Park 2 beralamat di Oro-Oro Ombo No 9 Kota Batu, berada kurang lebih 20 km barat Kota Malang. Taman ini dibuka dari jam 10.00 - 18.00. Letaknya sangat dekat dengan Jatim Park 1 dan Batu Might Spectatular. Biaya masuk Rp 85.000 di hari Senin-Jumat dan Rp120.000 untuk hari Sabtu-Minggu dan hari libur nasional.

Tempat wisata Jatim Park 3 di MalangTraveloka Tempat wisata Jatim Park 3 di Malang

8. Jatim Park 3

Merupakan taman hiburan paling baru keluaran Jatim Park. Daya tariknya adalah tiga zona utama, yaitu museum patung lilin, museum musik, dan yang paling populer taman dinosaurus.

Di museum patung lilin, kamu bisa melihat tiruan tokoh-tokoh terkenal dari seluruh dunia yang tidak kalah dengan Madame Tussauds di London.

Museum musik mengenalkan berbagai alat musik modern maupun tradisional. Museum ini juga mengenalkan seniman musik berpengaruh dan juga juga mengapresiasi berbagai kontribusi yang telah dicapai oleh pelaku musik dunia maupun nasional.

Taman dinosaurus menyediakan tujuh atraksi utama, yakni Jelajah 5 Zaman, Kerangka Dino, The Rimba, Ice Age, Life With Dino, Jembatan Akar, dan Active Fun House. Di atraksi ini, kamu bisa mempelajari segala hal tentang dinosaurus sambil belajar.

Taman ini beralamat lengkap di Jl. Raya Ir. Soekarno No.144, Beji, Junrejo, Kota Batu dan buka dari jam 11.00–22.00 WIB.

Harga masuk ke taman dinosaurus dan museum lilin sama, kamu akan terkena biaya Rp75.000 dihari Senin- Jumat dan Rp100.000 dihari Sabtu-Minggu. Sedangkan untuk masuk ke museum musik, kamu akan terkena biaya Rp37.000 dihari Senin- Jumat dan Rp50.000.

Warga Dusun Badut, Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun, Kota Malang menggelar bersih desa di Candi Badut, Minggu (22/7/2018). Ritual adat bersih desa itu dilaksanakan setiap tahun sekali, yakni pada Senin Wegi, Bulan Selo menurut penanggalan Jawa, sebagai ekspresi rasa syukur warga atas nikmat yang didapatnya.KOMPAS.com/ANDI HARTIK Warga Dusun Badut, Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun, Kota Malang menggelar bersih desa di Candi Badut, Minggu (22/7/2018). Ritual adat bersih desa itu dilaksanakan setiap tahun sekali, yakni pada Senin Wegi, Bulan Selo menurut penanggalan Jawa, sebagai ekspresi rasa syukur warga atas nikmat yang didapatnya.

9. Candi Badut

Menjadi salah satu pilihan wisata sejatah di Malang. Candi Badut berada di perbatasan Kota dan Kabupaten Malang, tepatnya di Dusun Badut, Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Kamu bisa melihat candi yang diyakini dibangun pada masa Raja Gajayana yang memimpin Kerajaan Kanjuruhan pada Tahun 682 Saka atau 760 Masehi. Selain itu, kamu bisa menjelajah area candi dengan berjalan kaki.

Pada hari Senin-Jumat harga tiket masuk Candi Badut adalah Rp10.000. Sementara hari Sabtu-Minggu, harga tiket masuk Candi Badut adalah Rp10,000. Candi ini buka dari jam 08.00 – 15.00.

Baca juga: Bersantai di Tengah Sawah Kota Malang

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Ekspedisi Pertama Penjelajah Indonesia ke Kutub Utara Batal, Kenapa?

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com