Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berapa Lama Wisatawan Menginap di Hotel Berbintang Indonesia?

Kompas.com - 05/02/2020, 22:01 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Pusat Statistik (BPS) mengeluarkan data perkembangan pariwisata Indonesia pada Senin (3/2/2020).

Berdasarkan data BPS, rata-rata lama wisatawan mancanegara ataupun nusantara menginap di hotel klasifikasi bintang di Indonesia mencapai 1,76 hari pada Desember 2019.

Data tersebut mencatat kenaikan sebesar 0,01 poin jika dibandingkan rata-rata lama menginap pada Desember 2018.

Selain itu, jika dibandingkan dengan November 2019, rata-rata lama menginap pada Desember 2019 mengalami penurunan sebesar 0,02 poin.

Baca juga: Seperti Apa Tren Wisatawan Indonesia dalam Pilih Maskapai? 

Namun, secara umum, data mencatat bahwa lama wisatawan mancanegara (wisman) menginap lebih tinggi dibandingkan wisatawan nusantara (wisnus), yaitu 2,77 hari dan 1,64 hari.

Sementara itu, jika dirinci lebih lanjut menurut provinsi, Bali menjadi provinsi terlama yang diinapi oleh wisatawan mancanegara dan nusantara pada Desember 2019, yaitu 2,75 hari. Disusul oleh Provinsi Sulawesi Utara dengan 2,28 hari dan Provinsi DKI Jakarta sebesar 2,17 hari.

Adapun rata-rata lama wisatawan menginap yang terpendek terjadi di Provinsi Kalimantan Utara, yakni 1,27 hari.

Sedangkan untuk rata-rata lama wisatawan mancanegara atau tamu asing menginap paling lama tercatat di Provinsi Sulawesi Tengah, yaitu 4,98 hari, dan yang terpendek di Provinsi Sulawesi Barat, yakni 1,00 hari.

Data BPS untuk rata-rata lama wisatawan nusantara atau tamu lokal menginap yang paling lama berada di Provinsi Bali sebesar 2,19 hari, dan yang terpendek di Provinsi Kalimantan Utara, yaitu 1,27 hari.

Baca juga: Wabah Virus Corona, Hotel di Bali Diminta Tidak Kenakan Biaya Pembatalan untuk Wisatawan China

Bila dilihat melalui klasifikasi hotel, tingkat penghunian kamar paling tinggi terjadi di hotel bintang empat, yakni 63,34 persen, sedangkan tingkat penghunian kamar paling rendah ada pada hotel bintang satu sebesar 43,36 persen.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com