Selain tteokbokki, mereka juga menyedikan aneka tempura mulai dari ubi tempura, cheese stick, sampai sayuran tempura.
Selain itu mereka juga menawarkan beberapa kudapan seperti crab stick roll, udang, dan cumi-cumi goreng tepung.
Mafia Tteokbokki juga menawarkan beberapa paket hemat seperti paket tteokbokki dengan tempura, galbi-dumpling, dan jus peach atau persik, yang disebut paket 1.
Baca juga: Fakta di Balik Kuliner Korea Tteokbokki
Lalu ada lagi, yaitu paket dua yang terdiri dari tteokbokki dengan tempura, galbi-dumpling, dan jus peach atau persik ditambah mi gelas bening khas Korea.
Selain itu juga ada paket tiga yang menyediakan tteokbokki, tempura, galbi-dumpling, jus peach atau persik, mi gelas bening khas Korea dan ditambah nasi dengan taburan rumput laut.
Harga rata-rata paket dan sajian lengkap Mafia Tteokbokki berkisaran pada 12.000 hingga 25.000 Won Korea, harga tersebut setara dengan Rp 143.000 hingga Rp 298.000.
Namun untuk kudapan seperti aneka tempura dan gorengan dihargai dari 7.000 Won Korea sampai 11.000 Won Korea, yang setara dengan Rp 83.000 hingga Rp 131.000.
Salah satu kedai Mafia Tteokbokki yang berada di Seoul ada beralamat di 103, 1168 Hwagok-dong, Seoul.
Ada pula kedai Mafia Tteokbokki di Busan, tepatnya di 1F, 8-11 Donghwa-gil, Jeonggwan-eup, Gijang-gun, Busan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.