KOMPAS.com – Tiga wisatawan ditangkap karena memasak ayam di Yellowstone National Park, Amerika Serikat (AS).
Melansir Fox13now.com, Sabtu (7/11/2020), seorang petugas taman nasional tersebut mendengar sekelompok orang yang membawa peralatan masak tengah mendaki ke area Shoshone Geyser Basin.
Di sana, petugas tersebut menemukan dua ayam utuh di dalam karung goni di mata air panas. Juru bicara Yellowstone National Park Linda Veress mengatakan, pihaknya juga menemukan sebuah panci masak di dekatnya.
Baca juga: Cerita Satu-satunya Turis Asing yang Boleh Masuk Machu Picchu Peru
“Menyiapkan makan malam,” kata terdakwa Eric Roberts asal Idaho Falls, Idaho, saat ditanya pada Kamis (5/11/2020), tentang apa yang dia dan teman-temannya lakukan di Yellowstone.
Dia melanjutkan, ide memasak ayam di salah satu taman nasional di AS merupakan gagasan bersama.
Selain Eric, Dallas Roberts asal West Valley, Utah, diperintahkan untuk menjalani dua hari penjara dan membayar denda sebesar 540 dolar AS, setara dengan 7.598.610, untuk insiden yang terjadi pada 7 Agustus 2020.
Baca juga: Percaya Kena Kutukan, Banyak Turis Kembalikan Barang Curian ke Pompeii
Sementara itu, Eric Romriell asal Idaho Falls dikenakan denda dan biaya 1.250 dolar AS atau sekitar Rp 17.589.375.
Sembari menjalankan dua tahun masa percobaan tanpa pengawasan, mereka bertiga juga dilarang untuk berkunjung ke Yellowstone National Park.
Bermain-main dan terlalu dekat dengan mata air panas di Yellowstone tidak dianjurkan dan membahayakan. Namun, pelanggaran bukanlah hal yang tidak biasa.
Pada 2014, seorang turis asal Belanda diperintahkan untuk membayar 3.000 dolar AS atau sekitar Rp 42.214.500 karena diduga menabrakkan sebuah drone ke Grand Prismatic Spring.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.