Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/04/2021, 10:08 WIB
Desy Kristi Yanti,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Sumber CNN Travel

KOMPAS.com - Travel bubble (koridor perjalanan) Taiwan-Palau akhirnya direalisasikan. Kedua negara ini saling membuka gerbangnya mulai 1 April 2021.

Setelah lebih dari setahun pandemi Covid-19 dan semua negara menerapkan sistem lockdown, travel bubble di Asia akhirnya tercipta. Travel bubble ini jadi yang pertama di Asia.

Baca juga: Taiwan Buka Travel Bubble dengan Palau April 2021

Seperti dilansir dari CNN, kebijakan ini memungkinkan penduduk kedua wilayah melakukan perjalanan bebas karantina, asalkan mengikuti aturan yang telah ditetapkan.

Aturan travel bubble Taiwan-Palau

Aturan untuk mengikuti travel bubble sangatlah ketat. Berikut beberapa aturan yang harus diperhatikan wisatawan sebelum mengikuti travel bubble:

1. Wisatawan datang ke bandara lima setengah jam lebih awal dari jadwal

Wisatawan harus datang ke bandara lima setengah jam lebih awal dari jadwal penerbangan pertama agar mereka dapat melakukan tes Covid-19 di tempat.

Hasil tes penumpang diharapkan keluar pada pukul 13.00 waktu setempat pada saat mereka akan mendapatkan izin untuk mulai naik.

Baca juga: Pariwisata Halal di Taiwan, Ini Bedanya Dulu dan Sekarang

Penerbangan pertama, yaitu China Airlines Taiwan dijadwalkan meninggalkan Bandara Internasional Taoyuan Taipei pukul 14.30 dan tiba di Palau pada 19.30 waktu setempat.

2. Wisatawan harus menggunakan agen perjalanan dari pemerintah

Wisatawan yang mengikuti travel bubble harus bergabung dengan salah satu dari enam agen perjalanan yang telah disetujui pemerintah.

Mereka juga wajib mengikuti rencana perjalanan yang sudah dipersiapkan. Pasalnya, pemerintah masing-masing negara telah memiliki daftar atraksi wisata dan hotel yang telah disetujui.

Baca juga: Langkah-langkah Antisipasi Taiwan Menghadapi Virus Corona

Jadwal tur travel bubble Taiwan-Palau adalah perjalanan ke danau ubur-ubur, tur kapal karam Jepang di Danau Yamanaka, snorkeling, kunjungan ke Chang Causeway Park (taman nasional terkecil di dunia), kayak, minum teh sore hari, mandi lumpur di Milky Lake, dan berbelanja.

Paket perjalanan selama empat hari dibanderol seharga 2.600 dollar AS atau Rp 37,8 juta. Sedangkan perjalanan lima hari sekitar 3.300 dollar AS atau Rp 48 juta.

3. Harus menerapkan protokol kesehatan

Selama mengikuti travel bubble, wisatawan tetap diimbau untuk menerapkan protokol kesehatan, salah satunya memakai masker di tempat umum.

Ilustrasi Taiwan - Pemandangan Dragon and Tiger Pagoda di Kaohsiung.SHUTTERSTOCK / SEAN PAVONE Ilustrasi Taiwan - Pemandangan Dragon and Tiger Pagoda di Kaohsiung.

Sementara itu, Taiwan dan Palau telah sama-sama melakukan penanganan yang baik dalam mencegah Covid-19.

Taiwan melaporkan sebanyak 1.022 kasus dan hanya 10 kematian yang terjadi di negaranya. Sedangkan Palau nol kasus.

Palau yang dihuni sekitar 18.000 orang memulai program vaksinasi pada bulan Januari 2021 sebelum travel bubble dilaksanakan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber CNN Travel
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com