Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Baru Jembatan Kaca di Gianyar Bali, Catat Tiket dan Jam Buka

Kompas.com - 13/11/2022, 15:58 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Bali kini memiliki jembatan kaca yang menjadi daya tarik wisata baru.

Jembatan kaca yang diberi nama Bali Glass Bridge tersebut dibangun di atas Sungai Petanu, Gianyar, seperti dikutip Tribun Bali.

Jembatan tersebut menghubungkan dua wilayah, yaitu Banjar Tegenungan di Desa Kemenuh, Sukawati dan Banjar Belangsinga di Desa Saba, Blahbatuh.

Dari Kota Denpasar, destinasi ini bisa dicapai dalam waktu sekitar 40-50 menit menggunakan sepeda motor.

Dikutip dari Antara, jembatan kaca sepanjang 190 meter dengan tinggi 40 meter itu menambah daya tarik wisata di Desa Saba. 

"Sebelumnya sudah ada waterfall (air terjun), Oleh-oleh Krisna, penangkaran penyu, penglukatan Siwa Budha, dan Pantai Saba yang tidak kalah pentingnya," ujar Perbekel Desa Saba Ketut Redana di Gianyar, seperti dikutip Antara.

Untuk masuk ke obyek wisata tersebut, pengunjung bisa menggunakan pintu masuk timur di Belangsinga atau pintu masuk barat di Tegunungan.

Bagi kendaraan besar dianjurkan untuk melalui pintu barat.

Harga tiket Bali Glass Bridge

Harga tiket Bali Glads Bridge untuk wisatawan domestik dibanderol seharga Rp 75.000 untuk anak-anak dan dewasa Rp 150.000.

Sementara bagi wisatawan mancanegara tarifnya Rp 125.000 untuk anak-anak dan Rp 250.000 untuk dewasa.

Pembelian tiket dapat dilakukan di lokasi dengan menunjukkan kartu identitas.

Bagi Kartu Tanda Penduduk (KTP) Bali mendapatkan harga khusus yakni Rp 50.000 untuk anak-anak dan Rp 100.000 untuk dewasa.

Tiket sudah termasuk segelas es teh yang bisa ditukarkan di mini bar.

Jam buka Bali Glass Bridge

Saat ini, Bali Glass Bridge buka pukul 08.00-18.00 Wita.

Ke depannya, ada rencana untuk memperpanjang jam operasional hingga malam hari dan menambah aktivitas wisatanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com