Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kalender Wisata Kota Batu 2023, Ada Festival Paralayang Internasional

Kompas.com - 22/12/2022, 21:03 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

Agustus 

1. Pentas Padang Bulan Sendratari Arjuna Wiwaha - Rampak Barong 

Sendratari Arjuna Wiwaha adalah event budaya yang rutin digelar setiap bulan purnama, atau tanggal 15 penanggalan Jawa. Event yang digelar setiap bulan ini merupakan ikon wisata budaya Kota Batu.

Jadwal pertunjukan: 1 Agustus 2023

Lokasi: Amphiteatre Arjuna Wiwaha, Kota Batu

2. Batu Street Food Festival (BSSF) #6

BSSF merupakan event kuliner yang rutin digelar setiap tahun, bekerja sama dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu.

Para peserta pameran kuliner ini merupakan anggota PHRI. Daya tarik kegiatan ini adalah pengunjung bisa menikmati aneka makanan yang dimasak oleh chef dari hotel dan restoran ternama.

Jadwal event: 4-6 Agustus 2023

Lokasi: Kota Batu

3. Festival Serabi Suro

Serabi merupakan makanan tradisional Jawa yang berupa kue dari campuran tepung, telur, dan santan. Rangkaian acara dalam festival ini antara lain kirab serabi, selamatan serabi, dan aneka pertunjukan seni.

Seperti wayang kulit, ludruk anak, tari jaran kepang, rampak barong, dan lainnya.

Jadwal festival: 20 Agustus 2023

Lokasi: Kelurahan Dadaprejo

4. Festival Paralayang Internasional

Festival paralayang ini diikuti oleh atlet paralayang dari berbagai negara.

Jadwal festival: 26-17 Agustus 2023

Lokasi: Gunung Banyak

September 

1. Pentas Padang Bulan Sendratari Arjuna Wiwaha - Banteng Kepang 

Sendratari Arjuna Wiwaha adalah event budaya yang rutin digelar setiap bulan purnama, atau tanggal 15 penanggalan Jawa. Event yang digelar setiap bulan ini merupakan ikon wisata budaya Kota Batu.

Jadwal pertunjukan: 1 September 2023

Lokasi: Amphiteatre Arjuna Wiwaha, Kota Batu

2. Karnaval Bantengan dan Jaran Kepang 

Bantengan adalah pertunjukan budaya khas Jawa Timur yang menggabungkan unsur sendratari, olah kanuragan, musik, dan syair atau mantra, dan sangat kental dengan nuansa magis.

Jaran kepang adalah tarian penunggang kuda (jaran) menggunakan  kuda mainan yang terbuat dari anyaman bambu, lantas dijepit di antara dua kaki penarinya. Kesenian rakyat ini juga disebut jaranan atau kuda lumping

Jadwal pertunjukan: 10 September 2023

Lokasi: Kota Batu

3. Festival Arung Jeram

Festival arung jeram ini diikuti oleh peserta regional yakni dari kota dan kabupaten di Jawa Timur.

Jadwal festival: 16-17 September 2023

Lokasi: Kota Batu

4. Pameran Anggrek Internasional #3

Pameran ini diikuti para penggemar anggrek dari seluruh dunia.

Jadwal pameran: 26 September-1 Oktober 2023

Lokasi: Balaikota Among Tani Batu

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

10 Tips Bermain Trampolin yang Aman dan Nyaman, Pakai Kaus Kaki Khusus

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com