Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Buana Life Pangalengan: Harga Menu, Jam Buka, dan Daya Tarik 

Kompas.com - 02/02/2023, 22:37 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

Harga menu Buana Life Pangalengan

Buana Life menawarkan aneka makanan, minuman, dan camilan kepada para tamu.

Adapun pilihan makanan di Buana Life antara lain, nasi timbel ayam, aneka rice bowl, nasi goreng khas Buana Life, korean noodle, bebek khas Buana Life, pasta, ramen, steak, dan lainnya. Harga makanan mulai dari Rp 26.500-Rp 83.000 per porsi.

Baca juga: Wisata Wayang Windu Panenjoan di Pangalengan yang Instagramable

Buana Life, restoran di Pangalengan, Bandung yang mengusung konsep rumah adat PapuaDok. Instagram @buanalife Buana Life, restoran di Pangalengan, Bandung yang mengusung konsep rumah adat Papua

Selanjutnya, aneka minuman di Buana Life antara lain, es kopi susu, cappucino, moccacino, kopi tubruk, kopi vietnam, aneka jus, lychee tea, lemon team korea milk strawberry, korea milk blueberry, bandrek, dan lainnya. Harga minuman berkisar antara Rp 5.000 - Rp 27.500 per porsi.

“Minuman andalan kami adalah korean milk strawberry dan korean milk blueberry,” ujar Dede.

Pengunjung juga bisa memilih aneka camilan seperti cireng, french fries, nanas goreng, tahu walik, sayap pedas, dan sebagainya. Harga camilan mulai dari Rp 18.000-Rp 27.500 per porsi.

Baca juga: Taman Langit Pangalengan, Indahnya Panorama Samudra Awan yang Memesona

Jam buka Buana Life Pangalengan

Buana Life, restoran di Pangalengan, Bandung yang mengusung konsep rumah adat PapuaDok. Instagram @buanalife Buana Life, restoran di Pangalengan, Bandung yang mengusung konsep rumah adat Papua

Bagi wisatawan yang ingin berkunjung, Buana Life buka setiap hari. Jam operasional weekday mulai dari 13.00 WIB - 21.00 WIB, sedangkan weekend buka mulai pukul 10.00 WIB - 22.00 WIB.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com