Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Wisata Favorit di Gorontalo, Ada Terumbu Karang Bentuk Kepala Manusia

Kompas.com - 26/02/2023, 12:39 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Gorontalo merupakan provinsi di bagian utara Pulau Sulawesi yang sebagian besar wilayahnya dikeliling oleh lautan. Oleh karena itu, tidak jarang wisata di Gorontalo lebih didominasi wisata bahari.

Wisatawan yang ingin datang berkunjung ke Gorontalo tidak perlu khawatir dengan akses transportasi. Akses ke sana cukup memadai.

Baca juga:

"Akses akomodasi dan transportasi bagus, seperti dari Jakarta ada penerbangan langsung ke Gorontalo," kata Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer kepada Kompas.com saat program Nusaraya di gedung Kompas Gramedia, Jumat (24/2/2023).

Wisata Favorit di Gorontalo

Untuk wisatawan yang sebelumnya belum pernah datang ke Gorontalo, Hamka memberikan beberapa rekomendasi wisata favorit di Gorontal yang bisa dicoba.

1. Pulau Cinta

Pulau Cinta berlokasi di Teluk Tomini, Patoameme, Botumoito, Kabupaten Boalemo, Gorontalo, Sulawesi Utara.

Jaraknya sekitar 30 kilometer dari Bandar Udara Djalaluddin Gorontalo, dengan waktu tempuh sekitar 45 menit naik kendaraan bermotor.

Pulau Cinta, Gorontalo Shutterstock/Photo Sunny Days Pulau Cinta, Gorontalo

Dikutip dari laman Kompas.com (23/3/2022), wisata Pulau Cinta kerap disebut sebagai "Maldives Indonesia" karena keindahannya.

Seperti namanya, susunan penginapan yang ada di pulau tersebut terhubung satu sama lain membentuk gambar hati. 

Baca juga: Ilomata River Camp, Tempat Kemah dan Wisata Baru di Gorontalo

Tempat ini cocok dijadikan sebagai destinasi wisata untuk mereka yang hendak berbulan madu.

2. Wisata kuliner laut

Hamka mengatakan wisata kuliner hasil laut di Gorontalo wajib dicoba oleh wisatawan yang berkunjung.

Ilustrasi olahan ikan laut di Gorontalo.Shutterstock Ilustrasi olahan ikan laut di Gorontalo.

"Kami punya ikan yang (rasa dagingnya) manis sekali," katanya.

Wisata kuliner hasil laut di Gorontalo tidak hanya bisa ditemui di daerah pesisir pantai semata, tetapi juga bisa ditemukan di pusat Kota Gorontalo.

Baca juga: Mengenal Pisang Goroho, Pengganti Nasi Asal Gorontalo

Salah satu olahan hasil laut Gorontalo yang cukup terkenal yaitu olahan daging ikan tuna. Wisatawan bisa menemukannya di banyak tempat.

3. Berenang dengan hiu paus

Hiu paus biasanya dapat dilihat di tengah laut dari kejauhan. Akan tetapi di Gorontalo, wisatawan bisa melihat secara dekat, bahkan bisa menyentuh dan berenang bersama hiu paus.

Potret wisatawan berenang dekat dengan hiu paus di Gorontalo.Shutterstock Potret wisatawan berenang dekat dengan hiu paus di Gorontalo.

"Kita bisa berenang di tengah hiu paus. Tidak apa-apa, dia enggak makan (orang yang berenang di sana), tidak menyerang, dan tidak berbahaya," kata Hamka.

Baca juga:

Bahkan, saat wisatawan berada di atas perahu, wisatawan dapat memberi makan hiu paus berupa udang, sembari memegang bagian tubuh hiu paus.

4. Melihat terumbu karang bentuk kepala manusia

Hamka mengatakan bahwa terumbu karang yang ada di lautan Gorontalo bentuknya lebih besar dibanding terumbu karang yang ada di lautan Indonesia.

"Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian sempat diving di situ (pantai di Gorontalo). Kata dia setelah diving ke beberapa tempat, menurutnya ini terumbu karang yang terbesar," terang Hamka.

Terumbu karang Salvador Dali, terumbu karang di Gorontalo yang mirip dengna bentuk isi kepala manusia.Shutterstock Terumbu karang Salvador Dali, terumbu karang di Gorontalo yang mirip dengna bentuk isi kepala manusia.

Uniknya, sambung Hamka, di Gorontalo terdapat terumbu karang yang bentuknya serupa kepala manusia, yaitu terumbu karang Salvador Dali.

Penyebutan nama Salvador Dali ini disematkan karena bentuk terumbu karang tersebut menyerupai salah satu lukisan karya Salvador Dali bernama L'Enigma del Desiderio.

"Kalau Salvador Dali itu melukis abstrak yang bentuk lukisannya seperti kepala manusia, sementara kalau ini terumbu karang yang serupa dengan karya Salvador Dali," kata Hamka.

Baca juga: Karawo, Sulaman Khas Gorontalo yang jadi Ikon di Indonesia Fashion Week 2023

Hamka mengatakan, salah satu tantangan dalam pengelolaan wisata laut di Gorontalo yaitu menjaga agar terumbu karang tetap lestari.

"Kita melakukan pengayaan kepada masyarakat di bibir pantai supaya tidak merusak terumbu karang karena satu sentimeter terumbu karang tersebut tumbuhnya bisa lima tahun," pungkas Hamka. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com