Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 31/03/2023, 12:12 WIB

KOMPAS.com - Di wilayah Banyuwangi kini sudah ada taman bermain sekaligus belajar bernama Banyuwangi Park. Alamatnya di Dusun Krajan, Dadapan, Kecamatan Kabat, Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur.

"Konsepnya (wahana di Banyuwangi Park) memang seperti itu, tidak hanya bermain, tetapi juga mengenalkan budaya Banyuwangi kepada pengunjung," kata SPV Marketing Banyuwangi Park, Andika kepada Kompas.com, Senin (27/3/2023).

Baca juga: Banyuwangi Park, Taman Belajar dan Rekreasi Baru di Jawa Timur

Wisatawan yang berminat datang, simak panduan lengkap berwisata ke Banyuwangi Park berikut ini:

Panduan lengkap ke Banyuwangi Park

Jam Buka Banyuwangi Park

Banyuwangi Park buka setiap hari mulai pukul 08.30 WIB hingga pukul 16.30 WIB.

Akan tetapi, saat ini Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mengeluarkan surat pemberitahuan bahwa selama bulan Ramadhan tempat wisata di daerah tersebut hanya boleh beroperasi selama enam hari dalam satu pekan.

"Maka dari itu Banyuwangi Park memutuskan selama bulan Ramadhan libur hari Jumat," kata Andika.

Baca juga: Banyuwangi Park: Jam Buka dan Harga Tiket Masuk

Miniatur kawah ijen di Banyuwangi Park.Dok. Instagram @banyuwangi_park Miniatur kawah ijen di Banyuwangi Park.

Harga tiket masuk Banyuwangi Park

Setiap pengunjung dengan tinggi badan minimal 85 sentimeter dikenakan biaya tiket masuk mulai dari Rp 50.000 per orang. Harga tiket masuk ini berlaku hingga Selasa (18/4/2023).

Setelahnya, harga tiket masuk Banyuwangi Park dibanderol mulai dari Rp 70.000 per orang.

"Tiketnya terusan, jadi sudah termasuk tiket masuk dan wahana, kecuali ATV untuk saat ini," kata Andika.

Baca juga: Cara Beli Tiket Masuk Banyuwangi Park, Online dan Offline

Cara beli tiket Banyuwangi Park

Andika mengatakan, tiket masuk Banyuwangi Park bisa dibeli secara langsung di loket tiket wahana.

Selain itu, tiket masuk Banyuwangi Park bisa juga dibeli secara daring melalui situs agen perjalanan daring dan laman resmi Banyuwangi Park.

Wisatawan yang akan membeli tiket masuk Banyuwangi Park di laman resmi Banyuwangi Park, bisa mengikuti cara berikut:

  1. Buka laman resmi Banyuwangi Park
  2. Pilih "Pesan Sekarang" yang ada di halaman utama
  3. Pilih jadwal berkunjung, lalu pilih "Tambah" pada bagian kolom tiket
  4. Pilih "Beli Tiket"
  5. Isi jumlah tiket yang hendak dipesan lalu isi data diri untuk pemesanan
  6. Pilih "Lanjutkan" untuk menyelesaikan pembayaran
  7. Setelah pembayaran selesai, nantinya tiket elektronik akan dikirim via e-mail yang sudah dicantumkan pada kolom data diri pemesan.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Desa Wisata Terong di Belitung Bakal Sediakan Motor Listrik

Desa Wisata Terong di Belitung Bakal Sediakan Motor Listrik

Jalan Jalan
Harga Tiket dan Jam Buka Edutainment Dirgantara Indonesia Bandung

Harga Tiket dan Jam Buka Edutainment Dirgantara Indonesia Bandung

Jalan Jalan
Dikunjungi Jokowi, Ini Rute ke Kopi Klotok di Sleman, Yogyakarta

Dikunjungi Jokowi, Ini Rute ke Kopi Klotok di Sleman, Yogyakarta

Travel Tips
Apakah Pendakian ke Gunung Rinjani Boleh Sendirian?

Apakah Pendakian ke Gunung Rinjani Boleh Sendirian?

Travel Update
Rute ke Basecamp Prau via Dieng, Jalur Pendakian Sisi Utara

Rute ke Basecamp Prau via Dieng, Jalur Pendakian Sisi Utara

Travel Tips
Edutainment Dirgantara Indonesia, Bisa Lihat Satu-satunya Pabrik Pesawat di Asia Tenggara

Edutainment Dirgantara Indonesia, Bisa Lihat Satu-satunya Pabrik Pesawat di Asia Tenggara

Jalan Jalan
Awal Mula OMAH Library, Perpustakaan Hidden Gem dari Tempat Belajar Arsitektur

Awal Mula OMAH Library, Perpustakaan Hidden Gem dari Tempat Belajar Arsitektur

Travel Update
5 Tips Naik ke Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar, Lihat Sunset

5 Tips Naik ke Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar, Lihat Sunset

Travel Tips
4 Tips Datang ke Pantai Batu Barak di Bali, Sebaiknya Naik Motor

4 Tips Datang ke Pantai Batu Barak di Bali, Sebaiknya Naik Motor

Travel Tips
Puncak Perayaan Waisak 2023 di Borobudur Dilaksanakan Hari Ini, Minggu 4 Juni

Puncak Perayaan Waisak 2023 di Borobudur Dilaksanakan Hari Ini, Minggu 4 Juni

Travel Update
Pengalaman Berburu Diskon di INDOFEST 2023, Masuk Toko Saja Antre

Pengalaman Berburu Diskon di INDOFEST 2023, Masuk Toko Saja Antre

Jalan Jalan
Jam Buka dan Tarif Naik ke Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar

Jam Buka dan Tarif Naik ke Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar

Travel Tips
11 Tempat Liburan di Pangalengan, Ada Rumah Film “Pengabdi Setan”

11 Tempat Liburan di Pangalengan, Ada Rumah Film “Pengabdi Setan”

Jalan Jalan
Indahnya Panorama 360 Derajat di Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar

Indahnya Panorama 360 Derajat di Menara Pandang Masjid Agung Madaniyah Karanganyar

Jalan Jalan
7 Fakta Tradisi Meugang di Aceh Jelang Idul Adha 

7 Fakta Tradisi Meugang di Aceh Jelang Idul Adha 

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+