Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen, Eduwisata untuk Semua Usia

Kompas.com - 19/04/2023, 09:10 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Belum waktu bertelur

Sayangnya, saat Kompas.com berkunjung, sedang tidak ada program penyu yang bertelur atau pelepasan tukik atau anak penyu.

Adapun waktu terbaik untuk menyaksikan pelepasan telur penyu yang sudah menetas adalah pada Juni-Juli.

“Setelah 35-60 hari, telur akan menetas dan anak penyu akan bergerak ke laut, biasanya waktu menetas Juni sampai Juli,” ujar Edi.

Ia mengatakan, Konservasi Penyu Kali Ratu pernah menerima rekor tercepat telur penyu menetas yaitu 35 hari, sedangkan terlama bisa sampai 75 hari.

Lebih lanjut Edi menjelaskan, penyu jantan dan betina mencapai usia reproduksi mulai dari 20 hingga 50-an tahun.

“Rata-rata telurnya itu berjumlah 100-120 butir per ekor,” imbuhnya.

Kendati sudah termasuk besar, kata Edi, banyak juga telur yang menetas di pantai dan tidak terdeteksi.

Baca juga:

Kegiatan eduwisata lain di Konservasi Penyu Kali Ratu

Tempat penetasan penyu di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Tempat penetasan penyu di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen.

Selain konservasi dan eduwisata untuk penyu, karang taruna setempat di bawah Pokdarwis (Kelompok sadar wisata) juga menyediakan beberapa alternatif kegiatan bagi pengunjung.

“Mulai dari aktivitas budaya, mencari telur penyu, memberi makan penyu, memandu pelepasan penyu, dan melestarikan budaya panahan tradisional jamparingan,” terang Edi.

Dengan membayar mulai Rp 5.000 per orang, kata dia, pengunjung bisa mendapatkan paket wisata edukasi yang lengkap.

Alurnya dimulai dari pendopo untuk mendapatkan teori edukasi.

Kemudian, ke Rumah Penyu untuk mengenal lebih dalam hewan laut tersebut. Selanjutnya ke tempat penetasan, dermaga, dan terakhir ke area budidaya lebah klanceng atau jemparingan.

Area Lebah Klanceng di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Area Lebah Klanceng di Konservasi Penyu Kali Ratu di Kebumen.

“Biasanya durasi kunjungan 30-40 menit. Tapi kalau sama jemparingan, itu kadang menghabiskan waktu banget. Soalnya mereka mau nyoba main semua dan enggak mau gantian,” kata Edi.

Adapun kegiatan wisata edukasi ini bisa dilakukan baik oleh rombongan maupun umum.

Namun, untuk beberapa kegiatan tambahan tertentu ada biaya di luar Rp 5.000 tersebut.

“Susur sungai tambah Rp 10.000, pelepasan tukik Rp 50.000 per orang minimal 20 orang, ronda penyu Rp 150.000 per orang minimal 10 orang,” terang dia.

Edi menjelaskan, pengunjung yang datang ke Konservasi Penyu Kali Ratu bervariasi mulai dari anak-anak, mahasiswa, hingga orang dewasa

Jika tertarik untuk datang, kamu bisa langsung menuju tempat ini, yang buka setiap hari mulai pukul 07.00 hingga 19.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com