Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kafe di Salatiga yang Hits, Bisa untuk Nongkrong Saat Libur Lebaran

Kompas.com - 20/04/2023, 16:14 WIB
Dian Ade Permana,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

SALATIGA, KOMPAS.com - Lebaran menjadi momen silaturahmi yang tak terlupakan, termasuk bersama keluarga dan teman. Selain di rumah, berkumpul bersama keluarga dan teman bisa dilakukan di kafe.

Baca juga: 12 Wisata Populer Salatiga, Banyak Tempat Instagramable Pas buat Foto

Jika berada di Salatiga dan sekitarnya di Jawa Tengah, ada beberapa kafe yang bisa jadi pilihan sebagai tempat nongkrong sekaligus bercengkerama. Berikut beberapa di antaranya:

Kafe hits Salatiga dan sekitarnya untuk nongkrong

1. Kafe Batas Kota

Kafe Batas Kota menjadi tempat yang nyaman untuk makan bersama sejawatKOMPAS.com/Dian Ade Permana Kafe Batas Kota menjadi tempat yang nyaman untuk makan bersama sejawat

Kafe yang berada di Jalan Diponegoro 1, Desa Pendingan, Kecamatan Sumogawe, Kabupaten Semarang, ini baru beroperasi sejak Senin (3/4/2023). Letaknya persis di perbatasan Kota Salatiga-Kabupaten Semarang.

Selain menawarkan menu yang beraneka ragam, kafe ini juga memiliki suasana yang sejuk. Sore hari adalah waktu berkunjung yang tepat ke kafe ini karena seringkali kabut menyambut kala melihat Rawa Pening di kejauhan.

Pengunjung Kafe Batas Kota bisa memilih aneka steak dan pasta, Chinese food, street food, hidangan khas Indonesia, serta steam rice bowl

Kafe ini beroperasi pukul 14.00 WIB-20.00 WIB selama bulan Ramadhan.

Baca juga:

2. Soklatok

Pengunjung menikmati suasana malam di Soklatok KafeKOMPAS.com/Dian Ade Permana Pengunjung menikmati suasana malam di Soklatok Kafe

Letak tempat ini cukup strategis di Jalan Kartini Kecamatan Sidorejo, Kota Salatiga. Andalan di kafe ini, antara lain Soklatok Vanilla Premium atau Soklatok Hazelnut Premium. 

Buka setiap hari pukul 10.00 WIB-22.00 WIB, kafe ini memiliki ruangan indoor (dalam ruangan) dan outdoor (luar ruangan).

Salah satu spot Instagramable yang kerap diabadikan oleh pengunjung adalah di ruangan semi-outdoor beratap tembus pandang dan bertembok putih.

Bila ingin bekerja, kafe ini punya meja panjang dan meja tinggi yang menghadap ke arah jendela.

Baca juga: Sitalang River Tubing, Sensasi Melintasi 2 Sungai di Salatiga

Halaman:


Terkini Lainnya

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com