Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Tiket Candi Borobudur Saat Libur Lebaran 2023, Cek Kuotanya 

Kompas.com - 23/04/2023, 23:09 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Candi Borobudur tetap buka selama libur Lebaran 2023, seperti dikutip dari Kompas.com (14/4/2023). Pengunjung juga diperbolehkan naik ke atas bangunan Candi Borobudur dengan sistem kuota.

Baca juga: Bagian Atas Candi Borobudur Buka Saat Lebaran 2023, Kuota 150 Per Jam

Baca juga: Cara Pesan Tiket Melepas Lampion Waisak 2023 di Candi Borobudur

Adapun kuota naik ke atas bangunan Candi Borobudur pada masa uji coba adalah 1.200 orang per hari, atau 150 orang per jam. Candi bercorak Buddha ini berada di Desa Borobudur, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Situs bersejarah ini selalu ramai dikunjungi wisatawan khususnya pada hari libur. Jika kamu berniat mengunjungi obyek wisata ini, simak dulu harga tiket Candi Borobudur saat libur Lebaran 2023.

Harga tiket Candi Borobudur 

Stupa di Candi Borobudur.SHUTTERSTOCK/PANAT FOTO Stupa di Candi Borobudur.

Berikut harga tiket Candi Borobudur berdasarkan informasi dari situs Taman Wisata Candi  Borobudur, Prambanan, dan Ratu Boko. Harga tiket Candi Borobudur terbagi menjadi kategori wisatawan nusantara, wisatawan mancanegara, dan tiket terusan. 

Wisatawan nusantara

1. Wisatawan usia 10 tahun ke atas, harga tiket Rp 50.000 per orang. 

2. Wisatawan usia 3 hingga 10 tahun, harga tiket Rp 25.000 per orang. 

3. Wisatawan rombongan pelajar dan mahasiswa, harga tiket Rp 25.000 per orang. Dengan syarat jumlah rombongan minimal 20 orang, serta wajib menyertakan surat pengantar dari sekolah atau universitas.

Baca juga: 2.000 Lampion Bakal Dilepas di Festival Waisak Borobudur 2023

Baca juga: Sandal Upanat Diuji Coba untuk Naik ke Candi Borobudur

Wisatawan mancanegara  

1. Wisatawan mancanegara usia 10 tahun ke atas, harga tiket 25 dolar AS, atau Rp 373.000 (kurs Rp 14.936) per orang. 

2. Wisatawan mancanegara usia 3-10 tahun, harga tiket 15 dolar AS, atau Rp 224.000 per orang.

3. Wisatawan mancanegara pelajar, harga tiket 15 dolar AS, atau Rp 224.000 per orang. Dengan syarat menunjukkan kartu pelajar yang masih berlaku dan valid.

 

Candi Borobudur, salah satu tempat yang dikunjungi delegasi ATF 2023, Minggu (5/2/2023). Candi Borobudur, salah satu tempat yang dikunjungi delegasi ATF 2023, Minggu (5/2/2023).

Tiket terusan  

1. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Prambanan, bagi wisatawan nusantara usia 10 tahun ke atas, Rp 75.000 per orang. 

2. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Prambanan, bagi wisatawan nusantara usia 3-10 tahun, Rp 35.000 per orang.

3. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Ratu Boko, bagi wisatawan nusantara usia 10 tahun ke atas, Rp 75.000 per orang.

4. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Ratu Boko, bagi wisatawan nusantara usia 3-10 tahun, Rp 35.000 per orang.

5. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Prambanan, bagi wisatawan mancanegara usia 10 tahun ke atas, 45 dolar AS atau Rp 673.000 per orang. 

Koridor dengan relief pada Candi Borobudur.SHUTTERSTOCK/kayennkim Koridor dengan relief pada Candi Borobudur.

6. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Prambanan, bagi wisatawan mancanegara usia 3-10 tahun, 27 dolar AS atau Rp 403.000 per orang. 

7. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Ratu Boko, bagi wisatawan mancanegara usia 10 tahun ke atas, 45 dolar AS atau Rp 673.000 per orang. 

6. Tiket terusan Candi Borobudur-Candi Ratu Boko, bagi wisatawan mancanegara usia 3-10 tahun, 27 dolar AS atau Rp 403.000 per orang. 

Harga tiket tersebut, sudah termasuk premi asuransi senilai Rp 500 per orang bagi wisatawan nusantara dan Rp 1.000 per orang wisatawan mancanegara.

Baca juga: Panduan Wisata Candi Borobudur: Syarat, Harga Tiket, dan Cara Beli

Baca juga: Menparekraf: Maksimal 1.200 Orang Naik ke Candi Borobudur Pakai Upanat

Jam buka Candi Borobudur 

Candi Borobudur akan dijadikan kawasan green tourism. Dok. Kemenparekraf Candi Borobudur akan dijadikan kawasan green tourism.

Adapun jam buka Candi Borbudur adalah pukul 07.00 hingga 17.00 WIB. Sementara itu, layanan operasional tiket buka mulai pukul 06.30 hingga 16.30 WIB.

Wisatawan bisa membeli tiket secara online sesuai dengan ketersediaan kuota. Caranya, wisatawan dapat mengetik "Travelink Taman Wisata Candi" pada laman pencarian Google dan pilih Candi Borobudur.

Untuk diketahui, pemerintah berencana menetapkan tarif paket wisata Candi Borobudur mulai Rp 100.000 hingga Rp 150.000 per orang untuk wisatawan nusantara.

Baca juga: Sejarah Candi Borobudur, Peninggalan Dinasti Syailendra 

Baca juga: Lokasi Candi Borobudur, Ternyata Bukan di DI Yogyakarta

Sementara untuk wisatawan mancanegara tarifnya mulai Rp 500.000 per orang. Kunjungan wisata ke Candi Borobudur nantinya akan berupa paket wisata yang dinamakan Borobudur Trail of Civilization (BToC).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com