Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 07/05/2023, 10:10 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com - Ada satu masjid di Kota Blitar, Jawa Timur yang mirip dengan Masjid Nabawi di Madinah, Arab Saudi.

Masjid Ar Rahman adalah namanya. Arsitektur masjid ini memang dibuat agar menyerupai Masjid Nabawi di Madinah.

"Bisa dilihat di dalam masjid, arsitekturnya, konsepnya, kita buat sedemikian rupa menyerupai dengan Masjid Nabawi di Madinah," kata Manager On Duty Masjid Ar Rahman Blitar Qowiyudin kepada Kompas.com, Selasa (25/4/2023).

Baca juga: 5 Alasan Masjid Ar Rahman Blitar Jadi Miniatur Masjid Nabawi di Madinah

Kompas.com sempat berkunjung langsung ke masjid ini dan menyaksikan sekaligus merasakan nuansa Masjid Nabawi di Masjid Ar Rahman.

Terdapat payung-payung besar di serambi masjid yang juga ada di Masjid Nabawi. Pengunjung bisa duduk santai dan foto-foto di serambi ini.

Selain itu, karpet yang ada di dalam ruang shalat juga dibuat serupa dengan Masjid Nabawi dan langsung didatangkan dari sana. Bedanya hanya tidak ada logo Kerajaan Arab Saudi.

Ruang shalat di Masjid Ar Rahman, Blitar.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Ruang shalat di Masjid Ar Rahman, Blitar.

Pengunjung masjid pun bisa mencicil dulu untuk mencium aroma wangi parfum Masjid Nabawi. Itu karena parfum karpet Masjid Ar Rahman sama dengan Masjid Nabawi.

Tidak ketinggalan, di depan ruang shalat juga terdapat potongan penutup kabah atau kiswah asli yang langsung didatangkan dari Museum Kabah.

Lokasi Masjid Ar Rahman Blitar

Adapun Masjid Ar Rahman atau Masjid Nabawi-nya Blitar ini berada di pusat Kota Blitar, tidak jauh dari Alun-alun.

Baca juga: Masjid Ar Rahman Blitar, Ada Potongan Kiswah Asli dengan Benang Emas dan Perak

Lokasinya tepatnya ada di Jalan Ciliwung nomor 2, Bendo, Kecamatan Kepanjenkidul, Kota Blitar, Jawa Timur.

Gerbang Masjid Ar Rahman Blitar.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Gerbang Masjid Ar Rahman Blitar.

Halaman Selanjutnya
Halaman:


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Hati-hati Pakai Headphone di Pesawat, Ini Alasannya

Hati-hati Pakai Headphone di Pesawat, Ini Alasannya

Jalan Jalan
Desa di Bangka Tengah Ini Gelar Event Budaya Jelang Mulid Nabi Muhammad, Ada Kirab 1.000 Telur

Desa di Bangka Tengah Ini Gelar Event Budaya Jelang Mulid Nabi Muhammad, Ada Kirab 1.000 Telur

Travel Update
Kawasan Gunung Bromo Akan Direboisasi pada 2024

Kawasan Gunung Bromo Akan Direboisasi pada 2024

Travel Update
Monumen Pancasila Sakti di Lubang Buaya Ditutup sampai 1 Oktober

Monumen Pancasila Sakti di Lubang Buaya Ditutup sampai 1 Oktober

Travel Update
Jelang MotoGP Mandalika 2023, Jumlah Hotel di Mandalika Masih Kurang

Jelang MotoGP Mandalika 2023, Jumlah Hotel di Mandalika Masih Kurang

Travel Update
Panduan Wisata Safari Beach Jateng di Batang

Panduan Wisata Safari Beach Jateng di Batang

Jalan Jalan
Dampak Kebakaran Bromo, Kerugian Capai Rp 89,76 Miliar

Dampak Kebakaran Bromo, Kerugian Capai Rp 89,76 Miliar

Travel Update
5 Aktivitas di Jakarta Architecture Festival 2023, Lihat Pemandangan dari Ketinggian

5 Aktivitas di Jakarta Architecture Festival 2023, Lihat Pemandangan dari Ketinggian

Travel Tips
5 Tips Berkunjung ke Museum Petilasan Mbah Maridjan, Sekalian Lava Tour

5 Tips Berkunjung ke Museum Petilasan Mbah Maridjan, Sekalian Lava Tour

Travel Tips
291.526 Turis India Terbang ke Bali Sepanjang 2023, Terbanyak Setelah Australia

291.526 Turis India Terbang ke Bali Sepanjang 2023, Terbanyak Setelah Australia

Travel Update
Panduan Lengkap ke Jakarta Architecture Festival 2023, Cuma Sampai 30 September

Panduan Lengkap ke Jakarta Architecture Festival 2023, Cuma Sampai 30 September

Travel Tips
5 Spot Foto di Jakarta Architecture Festival 2023, Tempatnya Estetis

5 Spot Foto di Jakarta Architecture Festival 2023, Tempatnya Estetis

Travel Tips
7 Wisata Sejarah dan Budaya di Payakumbuh, Ada Rumah Gadang yang Usianya Ratusan Tahun

7 Wisata Sejarah dan Budaya di Payakumbuh, Ada Rumah Gadang yang Usianya Ratusan Tahun

Jalan Jalan
Cara ke Lapangan Banteng Naik Transjakarta, KRL, dan MRT

Cara ke Lapangan Banteng Naik Transjakarta, KRL, dan MRT

Travel Update
Jadwal Air Mancur di Lapangan Banteng 2023, Ada Dua Sesi

Jadwal Air Mancur di Lapangan Banteng 2023, Ada Dua Sesi

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com