Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Aktivitas di One Piece Exhibition Asia Tour, Nyekar ke Makam Ace

Kompas.com - 08/11/2023, 09:55 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pameran anime atau manga Jepang, One Piece Exhibition Asia Tour digelar selama 61 hari di Jakarta, mulai Rabu (8/11/2023) sampai Minggu (7/1/2024).

Lokasinya ada di lantai 2F Mall of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Pameran bertajuk "The Great Era of Piracy" ini menyuguhkan 21 zona yang membentang di area seluas 2.600 meter persegi.

Baca juga: One Piece Exhibition Asia Tour Hadir di Jakarta mulai Rabu Besok

Tidak hanya menampilkan karakter yang tampil di serial One Piece, pameran ini juga menghadirkan berbagai aktivitas seperti berfoto bersama patung karakter dan mencoba beragam permainan.

"Kami berharap dengan selebrasi ini bisa mengajak Nakama (sebutan untuk penggemar One Piece) dari seluruh Indonesia dan berbagai golongan untuk bersama-sama mengapresiasi anime legendaris ini," kata Country Director Kohai Infiniti, Don Putu Hariswara di MOI, Selasa (7/11/2023).

Baca juga: One Piece Exhibition Asia Tour Hadir di Jakarta mulai Rabu Besok

Sebagai informasi, One Piece ialah manga karya Eiichiro Oda yang mengisahkan petualangan Monkey D. Luffy dan teman-temannya dalam mencari harta kartun bernama One Piece.

Kru kapal bajak laut yang tergabung dalam petualangan in bernama Bajak Laut Topi Jerami.

Beberapa karakter lain yang ada di One Piece yakni ada Roronoa Zoro, Nami, Usopp, Sanji, Tony Chopper, dan Nico Robin.

Kisah petualangan para kru Bajak Laut Topi Jeramin ini menampilkan nilai persahabatan, ketekunan, dan kegigihan dalam meraih mimpi.

Masyarakat Indonesia, khususnya para Nakama yang ingin datang ke One Piece Exhibition Asia Tour, disarankan membeli tiket secara daring sebelum datang.

Baca juga: One Piece Exhibition Asia Tour: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket

Tarif tiket untuk pengunjung lanjut usia, pelajar, dan anak-anak dibanderol mulai dari Rp 155.000 per orang.

Sedangkan untuk pengunjung dewasa tarif tiketnya mulai dari Rp 230.000 per orang saat hari biasa, dan mulai dari Rp 300.000 per orang saat akhir pekan.

Pada hari biasa, One Piece Exhibition Asia Tour digelar mulai pukul 12.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB. Sementara akhir pekan digelar mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 22.00 WIB.

Berikut beberapa aktivitas seru yang bisa dilakukan selama berkunjung di One Piece Exhibition Asia Tour Jakarta.

Aktivitas di One Piece Exhibition 

1. Bergabung bersama kru Topi Jerami

Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).

Sebelum mengikuti petualangan Luffy dan teman-temannya mencari harta karun, pengunjung wajib menjadi bagian dari kru Bajak Laut Topi Jerami.

Masuknya pengunjung sebagai kru Topi Jerami ditandai dengan stempel berbentuk tanda silang berwarna hitam yang nantinya akan ditempel ke tangan sebelah kiri.

Tidak ketinggalan, jangan lupa berpose mengikuti pose ikonis kru Bajak Laut Topi Jerami di atas kapal, yakni membelakangi kamera dengan mengacungkan tangan kiri yang dikepal.

Baca juga: 3 Lokasi Syuting One Piece Live Action, Ada Kepulauan Eksotis

2. Nyekar ke makam Ace

Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).

Pengunjung yang mengikuti serial One Piece pasti tahu bahwa karakter Ace meninggal dunia. 

Sebagai bentuk ungkapan rasa duka para kru bajak laut, terdapat figura makam Ace yang berdampingan dengan makam bajak laut legendaris di One Piece bernama Edward Newgate.

Di sini pegunjung bisa bersandiwara seolah sedang nyekar ke makam dua karakter tersebut.

Baca juga: Serunya One Piece Tower di Jepang, Apa Saja Isinya?

3. Coba permainan tradisional

Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Pameran One Piece di Mall Of Indonesia (MOI), Kelapa Gading, Jakarta Utara, Selasa (7/11/2023).

Putu menyampaikan bahwa pameran ini tidak hanya bisa dikunjungi oleh para Nakama, tetapi juga bisa untuk masyarakat umum.

Hal ini karena pameran tidak melulu menyuguhkan cerita One Piece, tetapi ada permainan tradisional yang identik dengan karekater One Piece.

Di antaranya ada permainan menggunakan pedang seperti karakter Roronoa Zoro, ada juga permaianan menyusun balok kayu yang identik dengan karakter Franky.

Baca juga: Atraksi Anime One Piece Hadir di Universal Studios Japan

Setiap permainan yang ada di sini berbayar menggunakan token. Satu token berlaku untuk satu kali permainan. Harganya mulai dari Rp 30.000 untuk dua token.

Pengunjung yang berhasil memenangkan permainan nantinya akan mendapatkan hadiah berupa poin dalam bentuk berry.

Jumlah berry yang dikumpulkan nantinya akan dikalkulasikan dan ditukarkan di bagian merchandise.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

Hotel Story
Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Jumlah Kunjungan Wisatawan Mancanegara pada Maret 2024 Capai 1,04 Juta

Travel Update
4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

4 Tips Solo Traveling dengan Motor, Pastikan Kendaraan Siap

Travel Tips
6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

6 Tips Wisata Hemat ke Kepulauan Gili Lombok NTB

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com