Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sail Teluk Cenderawasih 2023, Momen Mengenal Wisata Bahari Papua

Kompas.com - 23/11/2023, 21:32 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Sail Teluk Cenderawasih 2023 digelar selama 21-27 November 2023 di Kawasan Pantai Samau, Kabupaten Biak Numfor, Papua.

Perhelatan yang diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo ini digelar untuk mempromosikan potensi wisata bahari yang ada di Papua.

"Saya yakin dengan event based recovery seperti ini kita bisa membangkitkan perekonomian dan membuka lapangan kerja bagi masyarakat Papua," ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, Kamis, seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kompas.com.

Baca juga: 5 Aktivitas Liburan di Biak Numfor, Lihat Telaga bak di Negeri Dongeng

Ia menambahkan, perhelatan seperti Sail Teluk Cenderawasih 2023 sangat potensial untuk dapat menarik kedatangan wisatawan dan investor sehingga mampu membangkitkan ekonomi dan membuka lapangan kerja.

Dalam acara pembukaan, Presiden mengungkapkan bahwa Papua, khususnya Teluk Cenderawasih memiliki potensi wisata bahari yang sangat kaya.

Potensi tersebut perlu terus dipromosikan agar kian dikenal oleh wisatawan, baik Nusantara maupun mancanegara.

“Teluk Cendrawasih surganya terumbu karang, surganya biota laut dan kita harapkan dengan adanya Sail Teluk Cendrawasih, budaya, tarian, musik, produk-produk lokal Papua dapat diperkenalkan ke level nasional dan bahkan ke level internasional, ke level global," kata Presiden.

Baca juga: 3 Pulau Terbaik untuk Lihat Lumba-lumba di Kabupaten Biak Numfor

Sail Teluk Cenderawasih 2023 di Kawasan Pantai Samau, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamis (23/11/2023).DOK KEMENTERIAN PARIWISATA DAN EKONOMI KREATIF Sail Teluk Cenderawasih 2023 di Kawasan Pantai Samau, Kabupaten Biak Numfor, Papua, Kamis (23/11/2023).

Di samping itu, mantan Wali Kota Solo itu berharap, gelaran ini bisa memperkuat eksistensi Indonesia sebagai destinasi wisata bahari.

Apalagi, sebagian besar wilayah Indonesia adalah lautan.

“Saya berharap acara Sail Teluk Cenderawasih dapat memperkenalkan potensi bahari, potensi maritim, potensi pariwisata, dan potensi sosial budaya kita,” tuturnya.

Adapun pembukaan diisi oleh sailing pass yang diikuti oleh nelayan-nelayan setempat serta kapal-kapal TNI, tari-tarian tradisional Papua, dan atraksi terjun payung dari TNI dan Polri.

@kompastravel Siapa nih yang pernah salah fokus sama meriam yang satu ini? Ternyata tidak bermakna pornografi ya guyss.. Simak videonya sampai habis buat tau arti dari patung meriam ini! Yuk save dan share informasi ini... #meriamkotatua #kotatuajakarta #travelfacts #jakartahits #jakartainfo ? original sound - Travel Kompascom

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Ada Promo Masuk Ancol Gratis mulai 1 Juni 2024, Simak Syaratnya

Travel Update
Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Maskapai Ini Punya Penerbangan Bersama Anjing, Harganya Rp 97 Jutaan

Travel Update
Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Dieng Caldera Race 2024 Digelar mulai 7 Juni 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Cara Berkunjung ke Koryu Space Japan Foundation, Gratis Masuk

Travel Tips
Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

Traveler Wajib Tahu, Ini Kelebihan E-Paspor ketimbang Paspor Biasa

BrandzView
Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Puas dengan Pelayanan, 98 Persen Jemaah Ingin Umrah Kembali Bersama Jejak Imani

Travel Update
Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Deep and Extreme Indonesia 2024 Digelar mulai Kamis Ini di JCC Senayan

Travel Update
Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Pertemuan Asosiasi Pemda di Asia Pasifik Digelar Bersama Likupang Tourism Festival 2024

Travel Update
Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Desainer Indonesia Akan Pamer Kain dan Batik di Italia Bulan Depan

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

4 Tips Berkunjung ke Pasar Antik Cikapundung, Siapkan Uang Tunai

Jalan Jalan
Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Pasar Antik Cikapundung, Tempat Pencinta Barang Lawas di Bandung

Jalan Jalan
KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

KONI Dorong Kota Malang Menjadi Destinasi Sport Tourism

Travel Update
Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Koryu Space Japan Foundation: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk

Travel Tips
Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Koryu Space Japan Foundation, Working Space Gratis di Jakarta

Travel Update
 Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Legaran Svarnadvipa di Tanah Datar Sumbar, Pertunjukkan Seni untuk Korban Bencana

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com