Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ke Kawah Lawu, Awas Jalur Ekstrem Menuruni Tebing

Kompas.com - 10/06/2024, 08:08 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com – Kawah Gunung Lawu baru-baru ini memang menjadi tempat tujuan favorit para pendaki.

Sebelum video dan foto kawah ini viral di media sosial, biasanya tujuan para pendaki Gunung Lawu adalah Puncak Hargo Dumilah.

Adapun Kawah Lawu tidak searah dengan jalur pendakian ke puncak, baik via Cemara Sewu, Cemara Kandang, atau Candi Cetho.

Baca juga: Kawah Gunung Lawu, Takjub Menyaksikan Bumi Bernapas

Itu karena kawah ini ternyata berada di antara dua punggungan jalur Cemara Sewu dan Cemara Kandang.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Kawah Gunung Lawu ternyata masih aktif dan mengeluarkan asap putih, serta uap panas dari celah batuan.

Awas jalur ekstrem ke Kawah Lawu

Apabila pendaki hendak mengunjungi Kawah Gunung Lawu, maka mereka bisa mendaki lewat jalur Cemara Kandang.

Itu karena jalur pendakian ini adalah yang paling dekat menuju Kawah Lawu. Saat pendaki sampai Pos 2 Taman Sari Atas, maka belok kanan dan tinggalkan jalan utama ke puncak.

Baca juga: Rute ke Kawah Gunung Lawu, Lewat Jalur Cemara Kandang

Setelah Pos 2, jalur akan menurun. Bahkan, jalur akan cukup ekstrem tidak lama kemudian sesampainya di tepi tebing.

Pendaki harus menuruni tebing yang hampir vertikal untuk bisa sampai ke dasar lembah sungai. 

Perjalanan Menuju kawah Gunung Lawu, Sabti (18/5/2024).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Perjalanan Menuju kawah Gunung Lawu, Sabti (18/5/2024).

Memang, sudah ada tali untuk berpegangan. Namun, pendaki tetap harus ekstra hati-hati saat melangkah.

Pastikan pijakan kokoh dan tidak licin, sehingga kaki bisa berpijak. Pakai alas kaki yang tidak licin, lalu turun perlahan. Pendaki jangan sampai terjatuh karena akan fatal akibatnya.

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang

Selain itu, sebisa mungkin mendakilah saat cuaca cerah. Jika hujan, jalur menuruni tebing ini akan lebih menyulitkan.

Apabila sukses mencapai dasar lembah sungai, perjalanan selanjutnya adalah naik mengikuti sungai yang bersumber dari Kawah Lawu. Perjalanan menyusuri sungai berbatu ini tidak sesulit saat menuruni tebing.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com