Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Derawan Menuju Destinasi Kelas Dunia

Kompas.com - 08/11/2013, 06:49 WIB
PAGI di dermaga umum, Jalan Achmad Yani, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, beberapa saat lalu. Kapal cepat berkekuatan 200 tenaga kuda (PK) siap membawa rombongan media bersama jajaran Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menuju Kepulauan Derawan, Kaltim.

”Kita ke Pulau Maratua dulu yang paling jauh dari sini, baru ke Pulau Kakaban, Sangalaki, dan Derawan. Ombak di perairan sini tidak ganas,” kata Sanusi (44), pemandu rombongan.

Pemerintah gencar mempromosikan Kepulauan Derawan menjadi daerah tujuan wisata bahari berkelas dunia. Salah satu upayanya adalah menggelar Festival Derawan 2013 pada September lalu.

Selama ini, Pemerintah Kabupaten Berau menumpukan pendapatan asli daerah dan pembangunannya pada sektor pertambangan dan energi, terutama batubara dan hasil hutan. Namun, tidak selamanya sumber alam itu bisa menjadi gantungan karena akan habis. Potensi wisata bahari pun mulai diperhatikan dan digarap.

Obyek unggulan adalah Kepulauan Derawan. Ke depan, sektor pariwisata bisa menjadi sumber pertumbuhan ekonomi baru bagi Kaltim.

DOK INDONESIA.TRAVEL Keindahan bawah laut di Pulau Sangalaki, Kepulauan Derawan, Kalimantan Timur.
Kabupaten berjuluk ”Bumi Batiwakkal” ini tidak hanya mengelola potensi wisata bahari, tetapi juga obyek lain, seperti Keraton Gunung Tabur dan Keraton Sambaliung. Selain itu, berbagai upacara adat juga digelar rutin setiap tahun sebagai sajian wisata. Di Berau juga ada Labuan Cermin, danau pertemuan air tawar dan air asin dengan keunikan dua rasa itu yang tidak bercampur.

Kepenatan terbayar

Setelah berjalan di tengah laut selama 2,5 jam, kapal merapat di Maratua. Kepenatan serta kepala dan pakaian yang basah terkena air laut terobati menyaksikan panorama pulau dengan lautan yang teduh. Airnya bagaikan kristal dengan gradasi warna biru dan hijau.

Saat laut sedang surut terpancar hamparan pasir putih bersih berkilau. Maratua adalah pulau terluar yang menyimpan kekayaan alam luar biasa bagi penyelam. Keindahan terumbu karangnya tidak tertandingi, sekaligus tempat penyu bertelur terbesar di Asia Tenggara.

Dari Maratua, sekitar 60 menit perjalanan, rombongan tiba di Pulau Kakaban, pulau karang yang tidak berpenghuni. Sunyi dan tenang, sama dengan kondisi Maratua, Sangalaki, dan Derawan. Kepulauan Derawan juga menjanjikan ketenangan jiwa.

”Saya penasaran dan ternyata benar-benar unik. Di pulau ini kita bisa berenang bersama ubur-ubur, bahkan memegangnya, tanpa harus takut disengat,” ujar Mias TW (23), warga Jakarta Barat, sambil menggenggam ubur-ubur di tangan kanannya. Mias berlibur ke Derawan bersama lima temannya.

Pulau Kakaban ditetapkan sebagai kawasan warisan dunia (World Natural Heritage Area) tahun 2004 oleh Organisasi Pendidikan, Ilmu Pengetahuan, dan Kebudayaan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNESCO). Keunikannya adalah danau dengan ubur-ubur yang tak menyengat.

Di Sangalaki ada sensasi berbeda menyaksikan fenomena langka: puluhan penyu pada malam hari menuju pantai untuk bertelur. Di perairan pulau ini pengunjung juga bisa menyaksikan parade kawanan pari manta. Sangalaki adalah pusat habitat pari manta di dunia. Ahli ekologi kelautan pun menyatakan, keindahan taman laut dengan keanekaragaman biota laut di pulau yang luasnya sekitar dua kali lapangan bola itu termasuk nomor tiga di dunia.

KOMPAS/EDDY HASBY Penyu di perairan Pulau Derawan, Kalimantan Timur.
Di Pulau Derawan, tak kalah mengejutkan, saat rombongan melintasi dermaga kayu, seekor penyu dengan lembut dan anggun melintas di perairan, seakan memberikan ucapan selamat datang. Penyu itu tampak jelas berenang di bawah dermaga karena air lautnya jernih.

Camat Pulau Derawan Zulfikar mengatakan, kunjungan wisatawan ke kawasan itu semakin meningkat. Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Berau mencatat, pada 2010 sebanyak 15.024 wisatawan datang ke kepulauan itu. Tahun 2011 jumlah itu meningkat jadi 20.953 orang dan tahun 2012 meningkat jadi 61.195 orang. Namun, kondisi itu membawa konsekuensi volume sampah di kepulauan itu semakin tinggi.

Kepulauan Derawan memiliki sejuta pesona. Namun, untuk ke lokasi itu tidak murah. Biaya menyewa kapal dari Tanjung Redeb paling murah Rp 8,5 juta untuk pergi pulang dengan kapasitas 15 orang.

Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Berau Janje Keka dan Direktur Jenderal Pemasaran Pariwisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Esthy Reko Astuty tidak menyangkal mahalnya biasa transportasi itu. Untuk itu, perlu dicari upaya untuk menekannya jika Kepulauan Derawan akan menjadi destinasi wisata dunia. (Samuel Oktora)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com