Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persiapan Sail Raja Ampat Hampir Rampung

Kompas.com - 07/08/2014, 11:09 WIB
Kompas Video Kepulauan Raja Ampat merupakan
MANOKWARI, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Papua Barat, memastikan persiapan Sail Raja Ampat yang dijadwalkan pada 23-24 Agustus 2014 sudah mencapai 90 persen. "Hotel atau penginapan untuk tamu yang datang pada event nasional itu sudah disiapkan baik di Kota Sorong maupun di Kabupaten Raja Ampat," kata Asisten Bidang Perekonomian Pembangunan dan Kesejahteraan Sosial Sekretariat Daerah Papua Barat, Nataniel Mandacan, di Manokwari, Rabu (6/8/2014).

Nataniel mengatakan, transportasi laut dari Kota Sorong menuju Kabupaten Raja Ampat sudah siap melayani tamu yang bakal berdatangan ke Raja Ampat mulai pekan kedua Agustus ini. Untuk pergelaran wisata bahari tersebut selain panitia nasional, Pemerintah Provinsi Papua Barat juga membentuk panitia lokal di Raja Ampat. Segala kebutuhan terkait kegiatan panitia lokal berkoordinasi dengan panitia pusat.

"Pemerintah Provinsi Papua Barat dan Pemerintah Kabupaten Raja Ampat sebagai panitia lokal penyelenggara Sail Raja Ampat memastikan kesiapan sudah mencapai 90 persen," kata Nataniel.

BARRY KUSUMA Kepulauan Wayag di Raja Ampat, Papua.
Dia melanjutkan, pada 8 Agustus beberapa menteri akan berkunjung ke Raja Ampat mengecek kesiapan menjelang kehadiran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono untuk membuka kegiatan tersebut.

Presiden Yudhoyono dijadwalkan membuka acara Sail Raja Ampat pada 23 Agustus. Kemudian, keesokan harinya, 24 Agustus, Presiden bertolak ke Manokwari untuk meresmikan patung pekabaran Injil di Pulau Mansinam, ibu kota Provinsi Papua Barat pada 25 Agustus. Presiden dan rombongan kembali ke Jakarta pada 26 Agustus.

Undangan untuk kegiatan Sail Raja Ampat, jelas Nataniel, merupakan kewenangan panitia pusat sehingga pemerintah provinsi belum mengetahui siapa-siapa saja dan dari negara mana saja yang diundang untuk menghadiri acara tersebut.

"Namun berdasarkan informasi yang diperoleh kegiatan Sail Raja Ampat akan dihadiri beberapa tamu dari luar negeri," tambah Nataniel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

5 Toko Oleh-oleh di Purworejo Jawa Tengah, Banyak Pilihannya

5 Toko Oleh-oleh di Purworejo Jawa Tengah, Banyak Pilihannya

Itinerary
5 Tempat Wisata di Bali Disiapkan untuk Delegasi World Water Forum

5 Tempat Wisata di Bali Disiapkan untuk Delegasi World Water Forum

Travel Update
8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com