Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia Pemenang Selfie Race "Take Me Anywhere 2"

Kompas.com - 16/10/2016, 16:16 WIB
Sri Anindiati Nursastri

Penulis

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Minggu (16/10/2016) adalah hari terakhir "Take Me Anywhere 2" berlangsung. Selama tiga hari mulai 14-16 Oktober 2016, 10 peserta pemenang Quiz on Article dan Photo Competition berkeliling DI Yogyakarta.

Saat menjelajah provinsi cantik ini, para peserta melakukan selfie race menggunakan OPPO F1s. Dalam satu hari, selfie race digelar di dua tempat dengan tema yang berbeda.

Hari pertama, selfie race digelar di Hutan Pinus Mangunan dengan tema "panorama selfie". Spot kedua adalah Gumuk Pasir di Parangtritis dengan tema "creative costume selfie".

Hari kedua, selfie race digelar di Embung Nglanggeran dengan tema "sideface selfie" kemudian di Tebing Breksi dengan tema "selfie with friends".

Hari terakhir, selfie race digelar di tengah perjalanan Merapi Lava Tour dengan tema "dangerously beauty selfie". Usai lava tour, pihak OPPO pun mengumumkan para pemenang selfie race "Take Me Anywhere 2".

Pemenang pertama adalah Ivone Cristine Rosalina dengan akun Instagram @ivonecr. Pemenang kedua adalah Ibnu Rusdhi dengan akun Instagram @anakustad, dan pemenang ketiga Edwin Budi Prakoso pemilik akun Instagram @i.dwin.

Ketiga pemenang masing-masing mendapatkan cameraphone OPPO F1s. Selain itu, ada pula tiga pemenang foto terbaik setiap hari yang masing-masing mendapatkan iLike, bluetooth headset dari OPPO.

KOMPAS.COM/SRI ANINDIATI NURSASTRI Media Engagement OPPO Indonesia Aryo Meidianto Aji (kiri) bersama Kristian (@kristiancunks), Anggun Andintya Widyaningrum (@anggunwidyaningrum), dan Mikhael Peter Wijaya (@piotrunio).
Tiga pemenang tersebut adalah Anggun Andintya Widyaningrum (@anggunwidyaningrum), Kristian (@kristiancunks) dan Mikhael Peter Wijaya (@piotrunio).

Semua pemenang dinilai berdasarkan lima kriteria yakni kualitas, keunikan & kreativitas, orisinalitas, kesesuaian tema, dan appearance.

Tujuh peserta yang tidak memenangkan selfie race juga mendapatkan voucher MAP senilai masing-masing Rp 1 juta.

Setelah kesuksesan "Take Me Anywhere" pertama yaitu edisi Bali, Kompas.com kali ini bersama OPPO menggelar "Take Me Anywhere 2". Sebanyak 10 orang pemenang kompetisi "Take Me Anywhere 2" berlibur ke Yogyakarta bersama KompasTravel selama tiga hari mulai Jumat (14/10/2016) hingga Minggu (16/10/2016).

Reservasi tiket penerbangan dilakukan melalui situs perjalanan Tiket.com.

Para pemenang menjalani beragam aktivitas wisata penuh petualangan sampai mencicipi kuliner khas Yogyakarta. Semuanya dipandu oleh biro perjalanan Jogja Geowisata.

Selain itu para pemenang juga merasakan kenyamanan menginap di Hotel Santika Premiere Jogja, salah satu properti dari jaringan hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts.

Ikuti petualangan seru para pemenang beserta travel blogger dan instagrammer, Anggey Anggraeni (@her_journeys) di Yogyakarta. Kisah mereka tayang dalam liputan khusus: "Liburan Seru ala 'Take Me Anywhere 2'".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com