Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

KAI Tebar Promo Akhir Tahun, Tiket Kereta Api Mulai Rp 40.000

Kompas.com - 11/11/2016, 20:14 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Perusahaan Kereta Api Indonesia kembali merilis tiket promo. Kali ini PT KAI merilis tiket Early Holiday Sale untuk momen akhir tahun.

"Program promo tiket Early Holiday Sale ini berlaku untuk periode penjualan dan pemesanan tanggal 15 November – 7 Desember 2016 dan periode keberangkatan 15, 16, 22, 23, 29, 30 November dan 6, 7 Desember 2016 di 31 KA komersil," dikutip dari siaran pers PT KAI yang diterima Kompas Travel, Jumay (11/11/2016).

Tiket promo yang diberikan oleh PT KAI berkisar dari harga Rp 40.000 - Rp 330.000, dengan rute perjalanan kereta di Pulau Jawa. Setiap KA, disediakan kuota 35 tempat duduk, tergantung kesediaan tempat duduknya.

Tiket dapat dipesan di Contact Center 121, channel eksternal penjualan tiket PT KAI, aplikasi KAI Access, dan pemesanan lewat internet. Perlu dicatat, pembelian tiket promo ini tidak dapat dilayani di loket penjualan langsung di stasiun.

Selain itu, penempatan tempat duduk untuk tiket promo adalah acak pada masing-masing kereta di tiap rangkaian KA. Tiket promo ini dapat ditunda atau dibatalkan, namjn tidak dapat digabung dengan reduksi/promo lainnya

Berikut adalah beberapa daftar harga promo tiket Early Holiday Sale dari PT KAI:
1.     Argo Parahyangan, Gambir - Bandung PP, tarif eksekutif Rp 60.000 dan tarif ekonomi Rp 40.000.

2. Cirebon Ekspres, Gambir - Cirebon PP, tarif eksekutif Rp 110,000, tarif ekonomi Rp 70.000

3. Gumarang, Pasar Senen - Surabaya Ps. Turi PP, tarif eksekutif Rp 240.000, taruf bisnis  Rp 220.000, dan tarif ekonomi Rp 180.000.

4. Senja Utama Yogya, Pasar Senen - Yogyakarta PP, tarif bisnis Rp 140.000.

5. Kertajaya, Pasar Senen - Surabaya Ps.Turi PP, tarif ekonomi Rp 100.000.

6. Jayabaya, Pasar Senen - Malang PP, tarif ekonomi Rp 190.000.

7. Tegal Bahari Gambir - Tegal PP, tarif eksekutif Rp 110.000, tarif ekonomi Rp 70.000.

8. Argo Dwipangga Gambir - Solo Balapan PP, tarif eksekutif Rp 250.000

9. Kutojaya Utara    Pasar Senen - Kutoarjo PP, tarif ekonomi Rp 65,000

10. Argo Anggrek    Gambir - Surabaya Ps.Turi PP, tarif eksekutif Rp 300,000, dan masih banyak lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com