Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Kapal Pesiar, Bertemu Zombie dan Pemain "The Walking Dead"

Kompas.com - 05/01/2017, 09:02 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Kapal pesiar Norwegian Pearl kembali membuka paket Walker Stalker Cruise tanggal 3-6 Februari 2017. Paket wisata ini terbilang tak biasa, mengingat tamu kapal pesiar tak hanya dapat menikmati fasilitas kapal pesiar yang mewah, melainkan juga bertemu para zombie dan pemain serial 'The Walking Dead'.

"Anda tak pernah tahu apa di balik panel interaktif yang dibawa oleh orang-orang yang menjadikan seri ini jadi nyata lewat komik dan televisi. Bergaul dengan penggemar The Walking Dead di kapal dan di darat, menyiapkan malam tematik, kontes cosplay, aktivitas, menari di malam hari dengan teman baru, dan makan sepuasnya 24 jam. Tak ada daging busuk di sini! Jangan lewatkan kesempatan untuk menjadi bagian dari 'survivor' di laut," tulis keterangan pada situs Walker Stalker Cruise 2017.

(BACA: Perusahaan Ini Ajak Karyawan Liburan Naik Kapal Pesiar)

Selain aktivitas yang disebutkan, para tamu dari kapal paket kapal pesiar istimewa ini juga berkesempatan untuk bertemu pemain serial The Walking Dead seperti Norman Reedus yang berperan sebagai Daryl, Chandler Riggs yang berperan sebagai Carl, Greg Nictero make ups artis efek spesial di serial The Walking Dead dan masih banyak lainnya.

Paket wisata ini berlangsung tiga hari, dimulai dari Miami, Amerika Serikat menjelajah laut Bahamas dan kemudian kembali lagi ke Miami.

Bagi yang berminat, paket wisata ini dijual dari 545 dollar AS sampai 2.625 dollar AS atau setara dengan Rp 7,3 juta - Rp 35 juta, tergantung jenis kamar yang diambil. Kuota paket wisata ini terbatas, hanya tersedia bagi 2.500 peserta. 

The Walking Dead adalah serial televisi dari Amerika Serikat dengan tema horor yang memulai debut dari tahun 2010. Serial ini diangkat dari komik dan telah mendapat berbagai penghargaan bergengsi industri televisi dunia. Paket wisata Walker Stalker Cruise pertama kali diadakan pada bulan Januari tahun 2016. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com